Suara.com - Psikiater Mintarsih Abdul Latief menyorot perselisihan antara Nikita Mirzani dan anak sulungnya, Laura Meizani Mawardi alias Lolly. Menurutnya, perseteruan itu bermula dari sifat keras dan kurang pengertian ibu dan anak tersebut.
Soal sifat keras Nikita Mirzani, Mintarsih menduga itu merupakan hasil bagaimana sang artis dididik orangtuanya sejak kecil.
"Dari Nikita, kita kembali lagi melihat masa kecilnya bagaimana? Orang tuanya bagaimana? Lalu kenapa dia menjadi orang yang begitu keras?" kata Mintarsih saat ditemui Suara.com di kediamannya di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (22/1/2025).
"Kita lihat sebelum dia ada perselisihan dengan Lolly atau sebelum perselisihan ini, kelihatan dia juga kan sudah keras. Jadi apa yang membentuk kerasnya sifatnya itu cara dia dibesarkan," ucapnya menyambung.
Selain cara didik orangtuanya, tabiat perempuan 38 tahun tersebut bertambah parah saat dikombinasikan dengan sifat aslinya.
"Dan tergantung juga pada sifat pribadinya. Jadi suatu kombinasi antara sifat dirinya dan bagaimana orang tua mendidik dirinya," tutur Mintarsih.
Mintarsih juga menilai, bahwa apa yang terjadi antara Nikita Mirzani dan Lolly tidak sepenuhnya salah Lolly. Sifat keras Nikita yang bisa jadi memperkeruh hubungan keduanya.
"Belum tentu (salah Lolly). Ini kan perlu analisa yang panjang dan terbuka. Sekarang analisanya dari terutama yang kurang terbuka," terangnya.
"Dari Nikita bisa kita lihat marah-marah atau apa. Dari Razman bisa kita lihat makin-makin. Tapi Lolly kan kurang memberikan pendapat, memberikan pandangan. Jadi perlu dilakukan pendekatan supaya Lolly bisa berbicara terbuka. Supaya nantinya apakah ada jalan untuk didekatkan," imbuh Mintarsih.
Baca Juga: Lolly Ogah Panggil Nikita Mirzani Ibu: Saya Panggilnya Nikmir
Sebagaimana diketahui, hubungan Nikita Mirzani dan Lolly memburuk sejak 2023 lalu. Saat itu Nikita marah karena sang anak membela mantan suaminya, Antonio Dedola.
Hubungan makin memburuk saat Lolly berpacaran dengan Vadel Badjideh. Nikita bahkan melaporkan Vadel ke polisi atas dugaan persetubuhan dan aborsi terhadap Lolly.
Mental Lolly terganggu sejak hubungannya ditentang sang ibu. Remaja 17 tahun tersebut sempat dirawat di safe house, di RS Polri, dan saat ini di tempat eksklusif untuk disembuhkan mentalnya.
Berita Terkait
-
Psikiater Nilai Kecil Kemungkinan Nikita Mirzani Terima Vadel Badjideh
-
Kini Sayang dan Khawatirkan Lolly, Istri Razman Awalnya Tak Setuju Rawat Anak Nikita Mirzani
-
Psikiater Sarankan Nikita Mirzani Nikahi Pria Kebapakan, Biar Kesehatan Mental Lolly Stabil
-
Selain Disatukan dengan Penderita HIV, Lolly Tak Betah di Rumah Aman Karena Bau dan Kotor
-
Lolly Akhirnya Cerita Alasannya Berontak Saat Dijemput Paksa Nikita Mirzani: Coba Datang Baik-baik
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
Terkini
-
Steffi Zamora Bakal Melahirkan Anak Pertamanya Desember Mendatang
-
Karya Kerap Disalahgunakan, Baskara Putra Sedih Lagunya Dipakai untuk Konten Kekerasan
-
Dituding Penyembah Setan karena Aksi Panggungnya, Baskara Putra: Itu Cuma Konsep Horor
-
Nada, Narasi, dan Komunitas: Jakarta Music Con 2025 Hari Kedua Jadi Ruang Tumbuh Bersama
-
Lagi Hamil Besar, Steffi Zamora Umumkan Vakum Syuting Hingga Beberapa Tahun ke Depan
-
Unggahan Pertama Olla Ramlan Setelah Kepergian Ibunda Tercinta
-
No Doubt Reuni! Gwen Stefani Siap Guncang Sphere Vegas Setelah 14 Tahun Absen
-
Bukan Skincare atau Fesyen, Sarwendah Pilih 'Jual' Senyuman Buat Bisnis
-
Bukan Mertua Pratama Arhan Lagi, Ini Sikap Ayah Azizah Salsha Usai Timnas Gagal ke Piala Dunia 2026
-
Lesti Kejora Emosian, Rizky Billar Ungkap Kondisi Terkini Kehamilan Istri