Suara.com - Ayu Ting Ting kembali menjawab pertanyaan soal ketertarikannya terjun ke dunia politik. Ibu satu anak ini masih tegas dengan jawaban yang diberikan.
Dikutip oleh Suara.com pada Kamis (13/2/2025) dari akun Instagram @malakaproject.id, Ayu tak menampik bila dirinya ditawari posisi sebagai pejabat. Termasuk sebagai Wali Kota Depok.
"Kalau jadi Wali Kota Depok, kalau yang nawarin mah ada," jelas Ayu Ting Ting.
Namun tawaran tersebut ternyata berakhir dengan penolakan dari Ayu Ting Ting.
"Cuma pasti selalu kita tolak,"lanjut Ayu Ting Ting.
Tawaran menjadi pejabat tentu saja tidak diberikan ke semua orang. Namun bukan berarti Ayu mengiyakan begitu saja.
Ada alasan yang kuat di balik keputusan yang diambil olehnya. Putri Abdul Rozak ini menilai bahwa politik bukan bidang yang digeluti.
"(Ditolak) karena kan bukan bidangnya Ayu. Ayu tidak mau memaksakan gitu apalagi kita hidup udah tenang, udah enak-enak kerja, cari uang yang orang tahu gitu," jelas Ayu kemudian.
Ayu pun tak mau publik mempertanyakan asal uangnya kelak menjadi pejabat. Baik itu disebut dengan uang negara maupun uang rakyat.
Baca Juga: Alasan Berkelas Ayu Ting Ting Menolak Ditawari Wali Kota Depok, Netizen: Dia Menampar Halus..
"Nanti kalau punya apa, dikira uang negara atau uang rakyat. Kita nggak mau," tegas Ayu Ting Ting.
Jawaban yang diberikan oleh Ayu Ting Ting ini kemudian menuai banyak pujian dari publik.
"Bu Ayu keren banget," kata salah satu warganet.
"Hidup udah nyaman, kerja jelas, dan tetep bisa bantu banyak orang. Setuju sama Ayu," tambah yang lain.
"Keren pemikirannya," sanjung seorang warganet.
"Yang penting impact-nya nyata. Mau di entertainment atau bantu UMKM, yang penting bermanfaat," warganet menimpali.
Berita Terkait
-
Ayu Ting Ting Soroti Tentengan Aspri Nomor Satu Hotman Paris: Seram Banget
-
Sikap Boy William ke Sarwendah Dibanding-bandingkan dengan Ayu Ting Ting
-
Apa Pekerjaan Terakhir Abdul Rozak? Ayah Ayu Ting Ting Pernah Ditawari Masuk Politik
-
Segini Bayaran Ayu Ting Ting Sekali Manggung, Pantas Tolak Tawaran Jadi Wali Kota Depok
-
Niat Bantu, Ayu Ting Ting Ngaku Awalnya Banyak Ditolak Buat Join Live TikTok Online Shop
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
Terkini
-
Terkuak, Jejak Digital Hamish Daud dan Sabrina Alatas Diduga Liburan Bareng ke Thailand
-
Raisa Hapus Klarifikasi Perceraiannya, Imbas Gosip Hamish Daud Selingkuh Viral?
-
Raisa Kantongi Nama-Nama Saksi untuk Kuatkan Dalil Gugat Cerai Hamish Daud, Siapa Saja?
-
Perut Buncit Shenina Cinnamon di Acara Film Dopamin Jadi Sorotan, Istri Angga Yunanda Hamil?
-
Perut Sabrina Alatas Ikut Disorot, Imbas Gosip Pacar Hamish Daud Hamil
-
Lagu Baru Raisa 'Pengganti Aku' Diduga Sindir Isu Hamish Daud Selingkuh: Dia Mirip Sekali Denganku
-
Pernikahan Berakhir di Pengadilan, Raisa dan Hamish Daud Sudah Berdamai dengan Keadaan
-
Sarwendah Muak Diinjak-injak, Giliran Ruben Onsu Sindir Orang yang Mudah Tersinggung
-
Onadio Leonardo Kasus Narkoba, Beby Prisillia: Kamu Bukan Penjahat, Cuma Bodoh
-
Pengacara Raisa Respons Kabar Hamish Daud Selingkuh