Suara.com - Ahmad Dhani kini bukan cuma disorot gara-gara upayanya memperjuangkan hak royalti untuk para pencipta lagu. Sang anggota dewan menuai kontroversi gara-gara pendapatnya soal bagaimana mestinya PSSI mencari bibit pemain naturalisasi.
Dalam sebuah rapat bersama Komisi X DPR RI saat membahas pengesahan naturalisasi Emil Audero, Dean James dan Joey Pelupessy, Rabu (5/3/2025), Ahmad Dhani menyarankan agar ke depannya PSSI lebih baik menjodohkan pemain sepak bola luar negeri dengan orang Indonesia.
"Naturalisasi itu tidak harus pemain. Bisa saja, misalnya, pemain-pemain bola yang usianya sudah di atas 40, itu bisa juga kita naturalisasi lalu kita jodohkan dengan perempuan Indonesia," papar Ahmad Dhani.
Dari perjodohan itu, diharapkan lahir anak asli Indonesia yang mewarisi talenta sepak bola seperti pemain luar negeri.
"Anaknya itu yang kita harapkan menjadi pemain bola yang bagus juga," jelas Ahmad Dhani.
Ahmad Dhani juga sempat mengeluhkan pemain-pemain berwajah bule dan berambut pirang tidak cocok untuk bermain di bawah panji Timnas Garuda. Pentolan Dewa 19 ingin PSSI mulai mencari pemain sepak bola dari negara-negara Arab.
"Mungkin dari Aljazair atau Maroko. Banyak pemain yang jago-jago," kata Ahmad Dhani.
Ide konyol Ahmad Dhani tentu tidak relevan. Mengingat fokus PSSI mencari pemain keturunan Indonesia di Eropa adalah untuk meningkatkan kualitas Timnas dari segi taktikal dan teknikal, dan tidak ada kaitannya dengan ciri fisik masing-masing.
Dari keunggulan teknikal para pemain keturunan, diharapkan mereka-mereka yang datang dari kompetisi lokal bisa termotivasi untuk menggejar ketertinggalan sehingga standar permainannya ikut terangkat.
Baca Juga: Berapa Gaji Ahmad Dhani? Anggota DPR RI Dikritik Gegara Pernyataan Soal Pemain Naturalisasi
Terbukti, kritik mulai menghantam Ahmad Dhani di media sosial khususnya dari penggemar bola. Mereka seperti tidak percaya dengan munculnya ide konyol dari seorang pejabat publik.
Cara Ahmad Dhani membeda-bedakan ras dan memandang perempuan sebagai sarana berkembang biak pun tak luput dari komentar pedas. Salah satu kritik bahkan datang dari eks menteri Susi Pudjiastuti.
Lewat sebuah tulisan di X kemarin malam, Susi Pudjiastuti terang-terangan menyebut Ahmad Dhani sedang mendeklarasikan diri sebagai penganut gaya patriarki kuno nan rasis.
"Apa yang dikatakan seseorang, mencerminkan apa isi kepalanya," cibir Susi Pudjiastuti.
Berita Terkait
-
Ahmad Dhani Sebut Pemain Bule Kurang Enak Dilihat, Netizen: Rasis!
-
Ahmad Dhani Sebut Penyanyi Setuju Bayar Fee 1 Persen ke Pencipta Lagu, Serius atau Lagi Meledek?
-
Rasis dan Lecehkan Perempuan? Isi Usulan Ahmad Dhani soal Naturalisasi Timnas Indonesia Tuai Kecaman
-
Offside Ahmad Dhani: Usul Anggaran buat 'Biro Jodoh PSSI' Mulai 2026
-
Rambut Pirang dan Mata Biru, Rasis Ahmad Dhani untuk Pemain Naturalisasi?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
Terkini
-
Jejak di Festival Cannes Jadi Kunci, Marissa Anita Didapuk Sebagai Duta Festival Sinema Prancis
-
Ada Lalat Mengitari Kepala Gus Elham saat Minta Maaf, Netizen Ramai-Ramai Mengartikan
-
Sinopsis Pertaruhan The Series 3: Jefri Nichol Dituduh Membunuh
-
5 Drakor Terbaru Ahn Eun Jin di Netflix, Dynamite Kiss Tayang Hari Ini
-
Masuk 3 Nominasi Piala Citra 2025, Film Home Sweet Loan Bikin Wamen Giring Terpukau
-
7 Film Terbaik Jackie Chan, Aksi dan Komedinya Tak Tergantikan
-
Viral Nikita Mirzani Jualan dari Penjara, Ditjen PAS Bolehkan Asalkan Tak Langgar Norma
-
Viral Momen Miss Israel Diduga Tatap Sinis Miss Palestina di Miss Universe 2025
-
Sinopsis Toy Story 5: Woody dan Buzz Hadapi Mainan Teknologi Tinggi Lilypad, Tayang 19 Juni 2026
-
Tasya Farasya Rayakan Status Janda Pakai Kue 'Officially Unmarried'