Suara.com - Series Ranah Pusaka mulai tayang di VIU hari ini, Selasa (11/3/2025).
Bagi pembaca novel karya Nellaneva berjudul sama, pasti menunggu-nunggu series yang satu ini.
Selain dibintangi Vonzy, apa alasan series Ranah Pusaka wajib ditonton?
Ketahui semuanya melalui sinopsis dan pemeran Ranah Pusaka berikut ini.
Sinopsis Ranah Pusaka
Series Ranah Pusaka berkisah tentang pemilik sebuah kos tua bernama Arka
Kos tua tersebut memiliki tiga penghuni yaitu Kali, Badran, dan Ilyas.
Konflik bermula ketika Arka kehilangan benda pusaka milik keluarganya yang berada di kos tua itu.
Arka lantas meminta bantuan Kali, Badran, dan Ilyas untuk mencarinya.
Baca Juga: Sinopsis I'm Still Here, Film Brasil yang Cetak Sejarah Raih Oscar 2025
Bukan cuma-cuma, Arka berjanji menggratiskan biaya kos mereka.
Ternyata bukan hanya meguak teka-teki benda pusaka milik keluarga Arka, rahasia Kali, Badran, dan Ilyas masing-masing ikut terkuak.
Pemeran Ranah Pusaka
1. Fahad Haydra
Karakter Arka diperankan oleh Fahad Haydra, aktor keturunan Arab yang lahir pada 24 Desember 2001.
Sebelumnya Fahad dikenal akan perannya sebagai karakter Egi di film Vina: Sebelum 7 Hari (2024).
Fahad juga pernah berperan sebagai sosok Anies Baswedan di film Senyum Manies Love Story (2023).
Pemilik nama Muhammad Fahad Haydra tersebut diketahui beragama Islam.
Fahad merupakan anak bungsu dari empat bersaudara yang telah menyelesaikan pendidikannya di SMA Muhammadiyah 4 Jakarta.
Nama Fahad mulai dibicarakan setelah video dance cover-nya viral di TikTok pada 2020.
2. Vonny Felicia
Vonny Felicia atau lebih dikenal dengan sapaan Vonzy berperan sebagai Kali dalam series Ranah Pusaka.
Nama Vonzy selama ini kondang sebagai YouTuber dan bintang Esports Indonesia.
Cewek asal Bogor ini mulai menjadi pembicaraan terkait kariernya sebagai Brand Ambassador tim ONIC Esports.
Sebelum series Ranah Pusaka, Vonzy sudah terjun ke dunia akting.
Vonzy di antaranya membintangi series Have a Nice Date (2022) dan Aku Tak Membenci Hujan (2024), serta film Made in Bali (2025) dan Imam Tanpa Makmum (2023).
Vonzy memiliki adik bernama Sheryl 'Sze' Jesslyn yang juga Brand Ambassador Esports Indonesia.
Lahir pada 14 Desember 2000, Vonzy mendapat pujian multitalenta lantaran pandai bermain game, berakting, hingga bernyanyi.
3. Ryuken Lie
Pemeran Ilyas dalam series Ranah Pusaka adalah Ryuken Lie, aktor yang menikahi Cassandra Lee pada 2024 lalu.
Pria kelahiran 12 September 2000 tersebut mulai berakting tahun 2020.
Karya debut Ryuken Lie adalah web series Setelah Malam Tiba.
Nama Ryuken Lie mulai diperhitungkan di dunia akting setelah berperan sebagai Aldo di sinetron "Dari Jendela SMP" (2021).
Hingga 2025, Ryuken Lie sudah berperan di dua film, 13 series termasuk Ranah Pusaka, dua sinetron, serta satu FTV.
Selain berakting, Ryuken Lie juga bernyanyi dengan bergabung dalam grup vokal Oxygen pada 2022.
4. Alif Rivelino
Sedangkan karakter Badran diperankan Alif Rivelino, komika kelahiran 25 Desember 2000.
Paman Alif diketahui juga seorang komika, yaitu Arry B. Wibowo peserta Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV season dua. Sedangkan Alif mengikuti kompetisi yang sama musim ketiga.
Kendati tidak lolos karena usia, Alif kala itu dinobatkan sebagai komika termuda di Indonesia oleh Kompas TV.
Alif masih mengikuti Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV season 7 dan 9 meski keduanya mendapatkan hasil kurang memuaskan.
Alumni Universitas Al-Azhar Indonesia S1 Ilmu Hukum tersebut lantas fokus ke dunia akting.
Alif pertama kali berakting di serial televisi "Malam Minggu Miko" garapan Raditya Dika tahun 2013.
Kini Alif telah membintangi empat film, satu serial televisi, dan lima web series termasuk Ranah Pusaka.
Itu dia sinopsis dan pemeran series Ranah Pusaka yang mulai tayang di VIU pada 11 Maret 2025.
Series Ranah Pusaka akan tayang sebanyak lima episode setiap hari Selasa, Rabu, Kamis pukul 8 pagi.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Sinopsis Film Horor Arwah Sinden, Ketika Dendam Menghantui Rumah Tua
-
Sinopsis Film Paradise at Mothers Feet, Wakil Kirgistan di Oscar 2025 yang Bakal Tayang di Bioskop Indonesia
-
Sinopsis Drama Korea Mother and Mom, Kisah Perjuangan Ibu Tunggal untuk Sang Buah Hati
-
Sinopsis Parallel Fuufu, Drama Jepang Dibintangi Kei Inoo dan Rikka Ihara
-
Sinopsis Legend of the Female General, Drama baru yang dibintangi Ye Zhou
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Debt Collector ke Isu Hak Asuh Anak, Konflik Ruben Onsu dan Sarwendah Makin Panas
-
Siapa Istri Habib Bahar bin Smith? Helwa Bachmid Ngaku Simpanan
-
Peran Mendiang Marissa Haque di Balik Lagu Baru Ikang Fawzi
-
Bukan Sekadar Tawa, Ernest Prakasa Bongkar 'Jalan Halus' Komedi untuk Sampaikan Kritik Tajam
-
Raisa Ungkap Makna Tersembunyi dalam Lagu Si Paling Mahir
-
Rahasia Armada Tetap Solid Selama Belasan Tahun, Hindari Ribut soal Uang dan Perempuan
-
Interview Bonnadol: Fan Meeting Jakarta, Kekaguman pada Rizky Febian, dan Proyek Baru yang Ditunggu
-
Sindirian Menohok Deddy Corbuzier Soal Fenomena Bahagia Palsu di Medsos
-
Rekomendasi Film Indonesia Adaptasi Korea, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
-
Sony Dikabarkan Siap Garap Film Labubu, Viral Usai Dipopulerkan Lisa BLACKPINK