Suara.com - Inul Daratista dan suaminya, Adam Suseno memutuskan buat menjalani Hari Raya Idul Fitri tahun ini di Jakarta. Suami istri tersebut memilih tetap di kediamannya dan tidak mudik seperti tahun-tahun sebelumnya.
Namun begitu, pada minggu kedua bulan Ramadan ini, Adam Suseno lebih dulu pulang ke kampung halamannya di Pasuruan, Jawa Timur.
Sayangnya, sang pedangdut tak ikut pulang kampung karena memiliki kesibukan tersendiri.
"Insya Allah sih, kayaknya Ramadan kali ini aku enggak mudik. Cuma Mas Adam mungkin besok lusa, beberapa hari akan mudik, mewakili saya," kata Inul Daratista saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
"Kebetulan aku enggak pulang, karena kegiatan banyak, jadi Mas Adam yang mau wakili besok," ucapnya menyambung.
Adam Suseno pulang ke Pasuruan buat memberi tunjangan hari raya alias THR kepada masyarakat yang membutuhkan di sana. Sudah menjadi rutinitas suami istri tersebut berbagi rezeki setiap bulan Ramadan.
"Untuk biasa lah. Karena di kampung halaman itu, masih ada ritual berbagi juga kan, setiap tahun, ada tukang becak, ada anak yatim, pokoknya semua ya, sudah diplot-plot gitu," ungkap Inul Daratista.
Adapun alasan pemilik Goyang Ngebor tersebut dan Adam Suseno tak mudik tahun ini lantaran semua saudaranya tengah sibuk dengan kehidupan masing-masing.
Adik-adik Inul Daratista menetap di Amerika dan Kalimantan bersama keluarga masing-masing.
Baca Juga: Beda Kekayaan Inul Daratista vs Nagita Slavina: Masalah Perawatan Wajah Jadi Omongan
"Karena kan kalau aku pulang besok, kebetulan saudara aku enggak ada semua, karena adik aku semuanya sudah pada pergi," tutur Inul.
"Ada yang ke Amerika, dibawa suaminya kemarin, enggak bisa nunggu lebaran. Terus adikku yang laki juga sudah ke Kalimantan, jadi cuma aku sendiri aja sama ibu," tambahnya.
Rencananya, Inul Daratista dan Adam Suseno baru akan mudik tahun depan. Suami istri ini juga berencana membuat acara kumpul-kumpul bersama adik-adik dan seluruh keluarga besar mereka.
"Kasihan kalau tahun ini aku repot-repot gitu. Mudah-mudahan tahun depan, kalau adik-adikku yang dari Amerika, yang dari Kalimantan semuanya kumpul, ya sudah, kita bikin acara lagi," terang Inul.
Sebagai informasi, tradisi membagi-bagikan THR sudah dilakukan Inul Daratista dan Adam Suseno sejak lama. Momen berbagi amplop uang tersebut juga kerap diunggah suami istri tersebut dalam Instagram mereka.
Seperti tahun lalu, Inul Daratista membagikan video yang menunjukkan sanak saudaranya berbaris mengantre giliran diberikan jatah THR.
Berita Terkait
- 
            
              Inul Daratista Tak Mudik Lebaran Tahun Ini, Padahal Baru Beli Mobil Mewah Lagi
 - 
            
              Sindir Tarawih Kilat, Inul Daratista Bagikan Bacaan Merdu Syekh Sudais
 - 
            
              Inul Daratista Umumkan Tempat Karaokenya Ditutup, Ada Apa?
 - 
            
              Harganya Semahal Ini? Inul Daratista Ketahuan Bawa Botol Minum Branded saat Ngantor
 - 
            
              Sampai Berkaca-kaca, Detik-Detik Inul Daratista Berhasil Cium Kabah
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Cerita Heroik Jusuf Hamka Selamatkan Uya Kuya dari Amukan Massa
 - 
            
              Dibesarkan Ibunya Seorang Diri, Reza Rahadian Jujur soal Kehidupan Tanpa Sosok Ayah
 - 
            
              Dianggap Hina Adat Toraja, Pandji Pragiwaksono Minta Maaf atas Materi Stand Up 12 Tahun Lalu
 - 
            
              Buntut Video Hoaks Soal Gaji DPR, Uya Kuya Kena Semprot Jenderal
 - 
            
              Jejak Digital Tak Bisa Bohong? Hamish Daud dan Sabrina Alatas Diduga Pernah Unggah Foto yang Mirip
 - 
            
              Uya Kuya Bongkar Borok Teman-temannya: Di Depan Baik, di Belakang Menghujat
 - 
            
              Ini Isi Candaan Pandji Pragiwaksono yang Dianggap Hina Adat Toraja
 - 
            
              Pandji Pragiwaksono Dipolisikan dan Terancam Kena Sanksi Adat Imbas Hina Toraja
 - 
            
              Dari Pinterest ke Bangkok: Mengurai Jejak Digital Dugaan Perselingkuhan Hamish Daud dan Sabrina
 - 
            
              Adu Kekayaan Ruben Onsu Vs Giorgio Antonio Pacar Baru Sarwendah, Punya Banyak Bisnis