Suara.com - Perayaan hari lahir anak tunggal Presiden kedelapan RI Prabowo Subianto, Didit Hediprasetyo yang ke-41 pada Sabtu (22/3/2025), sedang menjadi topik hangat di media sosial.
Pasalnya, Didit Hediprasetyo mengundang tamu yang tidak lazim di hari ulang tahunnya yang ke-41. Dia mengundang seluruh anak-anak Presiden RI sepanjang sejarah.
Anak Presiden pertama RI Soekarno diwakili oleh Guruh Soekarnoputra. Sementara itu, anak Presiden kedua RI Soeharto diwakili oleh Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto.
Kemudian, anak Presiden ketiga RI BJ Habibie diwakili oleh Ilham Akbar Habibie. Selanjutnya, anak Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur diwakili oleh Yenny Wahid.
Sementara itu, anak Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri diwakili oleh Puan Maharani. Tidak sendirian, dia didampingi oleh anaknya, Pinka Hapsari.
Berikutnya, anak Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) diwakili oleh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Dia turut membawa serta istrinya, Annisa Pohan.
Di lain pihak, anak Presiden ketujuh RI Joko Widodo diwakili oleh dua orang yakni Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep. Mereka juga didampingi pasangan masing-masing yakni Selvi Ananda dan Erina Gudono.
"Momen semua anak presiden kumpul di ulang tahun mas Didit," bunyi keterangan yang disertakan Didit.
Selain anak-anak Presiden RI lintas generasi tersebut, tamu undangan pesta ulang tahun Didit Hediprasetyo lain juga memiliki latar belakang mentereng.
Baca Juga: Gibran Dorong AI di Sekolah, Tapi Apakah Ini Langkah yang Tepat?
Beberapa di antaranya Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana, Wamendikti Stella Christie, dan Gusti Bhre Mangkunegara X.
Kolase unggahan foto perayaan ulang tahun Didit Hediprasetyo yang ke-41 ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun di media sosial.
"Foto limited edition," tulis akun Instagram @abouthetic, dikutip pada Senin (24/3/2025).
Perihal itu, sejumlah warganet turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian waerganet mengutarakan ekspresi terkejut dengan momen perkumpulan anak-anak Presiden RI.
"Mereka merekatkan tali silaturami orangtua, tanpa ada sekat dan perbedaan pandangan politik. Mas Didit pemersatu," tulis seorang warganet.
"Syok dikit tapi keren, semoga selalu saling menjaga silaturahmi," kata warganet lain.
Berita Terkait
-
Apakah AI Bisa Atasi Banjir dan Kemacetan Mudik seperti Ide Gibran?
-
Ramai Aksi Tolak RUU TNI, Publik Tagih Janji Kiky Saputri yang Ngaku Berjuang dari Dalam
-
Gibran Dorong AI di Sekolah, Tapi Apakah Ini Langkah yang Tepat?
-
Titiek Rayakan Ulang Tahun Didit Hediprasetyo dengan Posting Foto Lawas Bersama Soeharto
-
10 Poin Anies Baswedan soal Revisi UU TNI, Gibran Rakabuming Di Mana?
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Josh Groban Kembali ke Indonesia Usai Satu Dekade, Raisa Jadi Tamu Spesial
-
Targetkan Menikah Tahun Ini Tapi Belum Punya Calon, Fuji: Kayaknya Cowok Trauma Sama Aku
-
Review Film The 355: Aksi Glamor Para Mata-Mata Dunia, Malam Ini di Trans TV
-
Dua Kali Tembus Belgia, Whisnu Santika Pertegas Posisi DJ Indonesia di Panggung Internasional
-
Bertabur Bintang Top, Adu Kuat Lineup Korea 2026 Netflix vs Disney Plus
-
Sinopsis The Wonderfools, Segera di Netflix Tampilkan Park Eun Bin dan Cha Eun Woo
-
Sama-Sama Jadi Tersangka, Richard Lee dan Doktif 'Lomba' Sakit
-
Wirda Mansur Beri Kode Segera Nikah, Siapa Calon Suaminya?
-
Kapok 'Gali Lubang Tutup Lubang', Fico Fachriza Fokus Bangun Ulang Kepercayaan Teman-Teman
-
Bikin Nyesek, Bayi Nangis Kangen Ibunya yang Jadi Korban Kecelakaan Saat Hamil