Suara.com - Psikolog Lita Gading kembali angkat bicara menanggapi isu perselingkuhan Ridwan Kamil dengan Lisa Mariana. Kali ini, dia menyoroti konferensi pers sang model dewasa di Jakarta Utara pada Jumat (11/4/2025).
Dalam konferensi pers itu, Lisa Mariana sempat merebut mic dari pengacaranya saat mendapat pertanyaan dari awak media soal kelanjutan tes DNA dengan Ridwan Kamil.
Melihat hal itu, Lita Gading spontan memberikan satir. Dia menilai, Lisa Mariana memiliki kualitas SDM rendah dengan menunjukan adab merebut mic dari pengacara itu.
"Kalian jadi tahu kan seperti apa kualitas SDM-nya dia? Ya jelas aja, namanya juga ani-ani. Biasanya ani-ani yang intelek mengontrol emosinya dengan cara yang elegan," kata Lita Gading.
Lita Gading juga bersimpati kepada sang pengacara yang terkesan direndahkan Lisa Mariana. Oleh karena itu, dia menyampaikan wejangan kepada sang kuasa hukum untuk mendidik kliennya.
"Aduh, pak pengacara Anda tidak dihormati sekali sama klien Anda. Sedih aku lihatnya. Sebagai pengacara yang terhormat, sebaiknya Anda memberikan pelajaran dan edukasi terhadap klien Anda," sambung Lita Gading.
Di samping adegan merebut mic, Lita Gading juga menyoroti bahasa tubuh dan gestur Lisa Mariana sepanjang konferensi pers berlangsung.
Lita Gading mengungkap, Lisa Mariana bertingkah bak sinetron saat konferensi pers. Dia menilai, sang selebgram hanya akting menangis demi mendulang simpati publik.
"Fluktuatif emosinya itu turun naik. Kalau orang sedih beneran itu konsisten. Nah, ini? Sebentar-sebentar ketawa, senyum-senyum, mengibaskan rambut dan sebagainya lalu nangis sedih. Emang ini sinetron?" tutur Lita Gading.
Baca Juga: Nasihat Lawas Ridwan Kamil Soal Perbedaan Cari Istri dan Pacar Banjir Cibiran: Cuma Modal Omong
Akan tetapi, sambung Lita Gading, perilaku Lisa Mariana tersebut malah membuat publik meragukan kebenaran narasi perselingkuhan Ridwan Kamil.
"Bahasan yang perempuan ini sampaikan itu terlihat sangat PD, tapi penuh drama. Itu belum tentu kebenarannya itu benar," ucap Lita Gading.
Pada penutupnya, Lita Gading menyampaikan pesan kepada masyarakat agar tidak meniru perilaku tidak terpuji Lisa Mariana.
"Tolong jangan ditiru, ini adalah perbuatan nista. Dengan mem-publish dan membongkar aib sendiri ke ranah publik, harusnya berpikir sebelum melakukan hal itu. Wikwik dengan siapa, minta tanggung jawab sama siapa," ujar Lita Gading.
Cuplikan unggahan video komentar psikolog Lita Gading soal adab Lisa Mariana saat konferensi pers ini mendapat atensi sebanyak 131,7 ribu jumlah tayangan.
"Inikah kualitas SDM ani-ani?" tulis akun TikTok @litagading5, dilansir pada Senin (14/4/2025).
Berita Terkait
-
Isu Selingkuh dengan Lisa Mariana Panas, KPK Bongkar Peran Ridwan Kamil di Kasus BJB
-
Korupsi Bank BJB: Barang Bukti yang Disita KPK di Rumah RK Ternyata Moge Royal Enfield
-
Mewahnya Perawatan Lisa Mariana di Tengah Tuntut Nafkah Anak ke Ridwan Kamil
-
Nasihat Ridwan Kamil Pilih Cewek Bukan dari Penampilan Kembali Viral
-
Nasihat Lawas Ridwan Kamil Soal Perbedaan Cari Istri dan Pacar Banjir Cibiran: Cuma Modal Omong
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings