Suara.com - Abidzar Al Ghifari mengambil langkah tegas terhadap para netizen yang menghina ibunya, Umi Pipik di media sosial.
Anak almarhum Ustaz Jefri Al Buchori tersebut melayangkan somasi terhadap dua pengguna X atau Twitter yang terciduk melontarkan kalimat tak pantas kepada Umi Pipik.
Dua akun tersebut adalah Francois Sigit yang menuliskan kalimat "Umi P*pek", dan Yogi Natakusuma yang menulis "Umi Pipik adalah ibu yang gobl*k ternyata".
Komentar-komentar buruk tersebut muncul beberapa waktu lalu.
Somasi tersebut dilayangkan Abidzar Al Ghifari dan kuasa hukumnya, Rendy Anggara Putra saat menggelar konferensi pers di kawasan Mampang, Jakarta Selatan pada Minggu (13/4/2025) malam.
"Kami beri waktu 2x24 jam, apabila dalam waktu tersebut yang bersangkutan tidak menghadap maka akan kami teruskan ke proses hukum untuk laporan kepolisian," kata Rendy Anggara Putra.
Langkah tegas ini dilakukan Abidzar Al Ghifari tepat di hari ulang tahunnya yang ke-24. Ini menjadi hadiah spesial dari sang aktor buat ibunya. Dia tak mau Umi Pipik dilecehkan marwahnya dengan komentar-komentar jahat.
Abidzar Al Ghifari lalu mengungkap reaksi sang ibu saat mengetahui dirinya dihina. Abidzar yakin Umi Pipik sakit hati, namun masih tetap mendoakan orang-orang tersebut.
"Sebenarnya gimana ya, namanya ibu pasti enggak pengin kelihatan sedih, sakit hati. Yang pasti umi cuma istigfar, umi berbenah hati," ungkap Abidzar Al Ghifari.
Baca Juga: Dibongkar Umi Pipik, Ini Alasan Celine Evangelista Belum Berhijab Meski Sudah 3 Kali Umrah
"Umi meminta ampun kepada Allah, mendoakan agar orang ini juga selamat pastinya. Cuma balik lagi, saya anak enggak tinggal diam, gitu," ucapnya menyambung.
Lebih lanjut, langkah tegas yang diambil Abidzar ini telah direstui sang ibu. Umi Pipik mendukung anak keduanya tersebut untuk membela dirinya dan keluarganya.
"Alhamdulillah umi menyerahkan semua ini keputusannya kepada saya karena yang namanya anak pas tahu ibunya dicemooh sama orang, dicaci-maki, enggak mungkin anak diam. Dan umi enggak mungkin melarang," tuturnya.
"Dan kalau memang sudah kesepakatan terbaik, ya kenapa enggak. Umi mendukung. Saya sebagai anak mewakili kekuarga, diri saya sendiri, bahkan mewakili ibu saya. Saya enggak main-main di sini," lanjut Abidzar.
Apabila, para pemilik akun tersebut tak menghubungi pihak Abidzar Al Ghifari hingga waktu yang ditentukan, bintang film Balada Si Roy tersebut tak akan segan membawa masalah ini ke kepolisian.
Soal peluang damai, Abidzar Al Ghifari masih menunggu itikad baik dari para pemilik akun yang dia somasi.
Berita Terkait
- 
            
              Beda Reaksi 2 Pemilik Akun Usai Disomasi Abidzar Al Ghifari, Ada yang Tunjukkan Penyesalan
 - 
            
              Emosi Umi Pipik Dihina-hina, Abidzar Al Ghifari Berniat Lapor Polisi
 - 
            
              Abidzar Al Ghifari Somasi Haters yang Hina Umi Pipik: Ini Bakti Saya Kepada Ibu
 - 
            
              Kenang 12 Tahun Wafatnya Ustaz Jefri Al Buchori, Umi Pipik: Waktu yang Tidak Mudah Dilalui Sendiri
 - 
            
              Beda Sikap Chicco Jerikho vs Abidzar, Ada yang sampai Riset demi Jadi Kambing di Film 'Jumbo'
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Ini Isi Candaan Pandji Pragiwaksono yang Dianggap Hina Adat Toraja
 - 
            
              Pandji Pragiwaksono Dipolisikan dan Terancam Kena Sanksi Adat Imbas Hina Toraja
 - 
            
              Dari Pinterest ke Bangkok: Mengurai Jejak Digital Dugaan Perselingkuhan Hamish Daud dan Sabrina
 - 
            
              Adu Kekayaan Ruben Onsu Vs Giorgio Antonio Pacar Baru Sarwendah, Punya Banyak Bisnis
 - 
            
              Ngeri, Luna Maya Pernah Lihat 'Perang Ilmu' Leak di Ubud
 - 
            
              4 Film Horor tentang Pendakian Gunung, Kuncen Segera Tayang di Bioskop
 - 
            
              Dulu Disumpahi Azizah Salsha, Rachel Vennya Kini Balas dengan Sindiran Menohok
 - 
            
              Beda Latar Belakang Pendidikan Raisa Vs Sabrina Alatas, Hamish Daud Terpikat Wanita Cerdas?
 - 
            
              Rossa Soal Keputusan Vidi Aldiano Hiatus: Memang Sudah Ada Wacana dari Dulu
 - 
            
              Terungkap, Ini Wasiat di Balik Keputusan Kremasi Jenazah Ayah Jerome Polin