Suara.com - Pengacara senior Hotma Sitompul meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat pada Rabu (16/4/2025).
Jenazah Hotma Sitompul sudah dibawa dari rumah duka RSCM ke kediamannya di kawasan Antasari, Jakarta Selatan. Sebelum dibawa, pihak keluarga yang diwakili juru bicaranya, Philipus Sitepu memberikan keterangan singkat terkait meninggalnya pengacara kondang tersebut.
"Selamat sore semuanya, kami ingin menginformasikan bahwa pak Hotma hari ini meninggal dunia di rumah sakit RSCM Kencana, pukul 11.15 WIB," kata Philipus Sitepu di RSCM, Jakarta Pusat pada Rabu (16/4/2025).
Mewakili keluarga dan Hotma Sitompul, Philipus Sitepu meminta maaf atas kesalahan pengacara yang wafat di usia 68 tahun.
"Kami dari keluarga meminta maaf kepada semua pihak, mungkin ada kesalahan Pak Hotma kepada pihak-pihak tertentu ataupun semua pihak yang pernah bersama dengan Pak Hotma, kami meminta maaf apabila ada salah-salah dari Pak Hotma," ucapnya.
Terkait penyebab meninggalnya Hotma Sitompul, Philipus Sitepu tidak bisa menerangkan banyak hal. Sebab yang berhak memberikan penjelasan adalah pihak keluarga.
"Kalau sakit secara detail nanti mungkin pihak anaknya bisa menjawab," kata Philipus Sitepu.
Philipus Sitepu hanya mengatakan, Hotma Sitompul mengalami komplikasi penyakit. Di mana mantan ayah sambung Bams eks Samsons tersebut sempat menjalani perawatan di Penang, Malaysia.
Namun tak lama setelahnya, kondisi Hotma Sitompul menurun. Ia kemudian masuk ruang ICU RSCM sebelum akhirnya wafat.
Baca Juga: Jumlah Anak Hotma Sitompul, dari Istri Kedua hingga Sosok yang Tidak Diakui Puluhan Tahun
"Sehingga pada hari ini, pada pagi tadi, kondisi Pak Hotma menurun dan sangat drastis," ucapnya.
Philipus Sitepu juga mengonfirmasi bahwa Hotma Sitompul telah menjalani beberapa kali cuci darah.
"Dirawat di RSCM ini mungkin kurang lebih 4 atau 5 hari. (Cuci darah) Iya, karena memang untuk sakitnya sendiri itu biasanya 2 kali seminggu atau 3 kali seminggu," kata Philipus Sitepu.
Tapi seperti dijelaskan sebelumnya, ia belum bisa membeberkan secara detail penyakit karena berkaitan dengan keluarga dan rekam medis yang belum dilihatnya.
"Ya karena komplikasi memang ya. (Detailnya) Belum, karena kami pun belum melihat rekam medis secara jelas. Karena kami sungguh dikagetkan dengan ada berita ini," kata orang terdekat Hotma Sitompul.
Rencananya, jenazah Hotma Sitompul akan dimakamkan di San Diego Hills pada Sabtu (19/4/2025) pagi.
Berita Terkait
-
Dulu Nangis-Nangis 'Dibuang' Hotma Sitompul, Desiree Tarigan Kini jadi Pengusaha Sukses
-
Beragama Kristen, Hotma Sitompul Ternyata Pernah Menikah di Masjid
-
Ditho Beberkan 4 Warisan Hotma Sitompul yang Lebih Berharga dari Harta atau Properti
-
Makna Satya Lencana Kebaktian Sosial, Tanda Kehormatan untuk Jasa Hotma Sitompul
-
Jadi Lokasi Pemakaman Hotma Sitompul, Ini Fasilitas dan Biaya Fantastis San Diego Hills
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Sempat Ngaku Dipersulit, Ruben Onsu Ketemu Anak saat Sarwendah ke Korea Selatan
-
Film Exorcist Terbaru Lagi Dipersiapkan, Scarlett Johansson Jadi Bintangnya
-
Ketika Suara Merdu Tiara Andini Diambil Adiknya
-
5 Film Horor Klasik Terbaik Sepanjang Masa, Tak Kalah dari yang Modern
-
Film Pelangi di Mars Usung Konsep Hybrid, Anak Indonesia Pimpin Robot Asing Selamatkan Bumi
-
Rekap Zootopia, Ingat Lagi Ceritanya Sebelum Nonton Zootopia 2 di Bioskop
-
Promo Buy 1 Get 1 Presale Film Air Mata Mualaf di XXI
-
8 Drama Korea Tayang Desember 2025, Park Seo Joon Hingga Hyun Bin Comeback!
-
6 Film Terbaik FFI Angkat Isu Perempuan
-
7 Pasangan Mini Drama China Jadian dan Menikah di Dunia Nyata