Suara.com - "Streaming" menjadi salah satu film thriller asal Korea Selatan yang paling dinanti di 2025.
Film yang disutradarai dan ditulis oleh Cho Jang Ho ini dibintangi oleh Kang Ha Neul, aktor papan atas yang dikenal dengan kemampuan akting luar biasa.
Dirilis pada 21 Maret 2025 di Korea, "Streaming" sudah bisa disaksikan di bioskop-bioskop Indonesia.
Sebelum pergi ke bioskop untuk menonton langsung, simak sinopsis dan fakta menarik "Streaming" berikut ini.
Sinopsis Film Streaming
"Streaming" mengisahkan Woo Sang (Kang Ha Neul), seorang streamer kriminal paling populer yang dikenal karena kemampuannya mengupas tuntas kasus-kasus dingin (cold cases) melalui siaran langsung.
Woo Sang memiliki jumlah pelanggan terbanyak di platform fiksi bernama WAG, di mana hanya streamer dengan peringkat teratas yang mendapatkan seluruh pendapatan sponsor.
Namun, kejayaannya tidak bertahan lama. Sebuah kontroversi membuat pamor Woo Sang menurun drastis, menjatuhkannya dari posisi puncak.
Dalam upaya keras untuk kembali ke singgasananya, Woo Sang memutuskan untuk menyelidiki dan menyiarkan kasus pembunuhan berantai yang dikenal sebagai "hemline serial murders."
Dengan siaran langsung yang berlangsung tanpa henti, Woo Sang menyusuri jejak pelaku dan menguak petunjuk demi petunjuk.
Baca Juga: Tayang di WeTV, Ini Sinopsis Drama China Live or Love?
Ketegangan meningkat ketika dia menyadari bahwa sang pembunuh sedang menonton siaran tersebut secara langsung.
Hal ini mengubah permainan menjadi duel psikologis yang menegangkan antara sang streamer dan si pembunuh.
Deretan Pemain Streaming
Selain Kang Ha Neul, "Streaming" juga diperkuat oleh deretan aktor dan aktris berbakat lainnya.
Ha Seo Yoon tampil sebagai Matilda, sosok misterius yang memiliki peran penting dalam alur cerita.
Kemudian ada Kang Ha Kyung sebagai Lee Jin Seong, karakter yang ikut terlibat dalam penyelidikan dan membawa dinamika tersendiri dalam perjalanan Woo Sang.
Ha Hyun Soo mengambil peran sebagai KJ5385, figur yang menarik dengan latar belakang kompleks.
Berita Terkait
-
Siap-siap! Remaja Indonesia Tak Lagi Bisa Live Instagram, Harus Izin Orang Tua
-
Sinopsis Witch Watch, Anime Romcom Terbaru Berlatar di Dunia Magis
-
Ulasan Film The Call, Harga yang Harus Dibayar oleh Para Pengingkar Takdir!
-
Stop Bullying Mulai dari Rumah, Film Rumah untuk Alie Beri Tamparan Keras dan Pelukan Hangat
-
Ulasan Novel Three Days to Remember: Tentang Hati yang Mau Menerima Kembali
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah
-
Sakit Borongan, Gejala ISK yang Dibeberkan Lula Lahfah Sebelum Meninggal
-
Reza Arap Tak Kuasa Menahan Diri, Tersungkur di Makam Lula Lahfah dan Ingin Ikut Sang Kekasih
-
Persaingan Best Picture Oscar 2026: 10 Film Unggulan yang Sulit Dikalahkan
-
Viral Surat Medis Nyatakan Penyebab Kematian Lula Lahfah yang Sebenarnya
-
Tangisan Pilu Reza Arap di Pemakaman Lula Lahfah: Kenapa Enggak Dengerin Gue!