Suara.com - Drama Korea berjudul Resident Playbook kini tengah menjadi perbincangan hangat di kalangan penggemar drakor, khususnya pecinta Hospital Playlist.
Diketahui, drakor Resident Playbook merupakan spin-off dari drama Hospital Playlist yang tayang pada 2020-2021.
Mengangkat kehidupan para residen obstetri dan ginekologi di cabang Jongro, Yulje Medical Center, drama ini akan menggambarkan kerasnya dunia medis dari kacamata para dokter residen.
Keempat pemeran utama yang memerankan karakter residen tahun pertama ini pun berhasil mencuri perhatian publik.
Lantas, siapa saja mereka? Simak ulasannya berikut ini.
1. Um Jae II
Dalam drakor spin-off Hospital Playlist ini, Kang You Seok memerankan Um Jae Il.
Dia menjadi satu-satunya cowok di geng residen tahun pertama departemen obgyn di Yulje Medical Center.
Sebelum berkarier di dunia kedokteran, Um Jae Il dikisahkan sebagai seorang idol yang hanya punya satu lagu terkenal. Sekarang, ia banting setir untuk mengejar karier kedokteran dan memulai perjalanan yang nggak terduga.
Baca Juga: Deretan Drama Korea Action Terbaik, Pacu Adrenalin dan Ketegangan
Um Jae Il sendiri memiliki karakter yang ceria dan penuh semangat. Kepribadiannya tersebut membuatnya menjadi dokter residen favorit para suster dan pasien. Namun sayangnya, Um Jae II kerap ditegur oleh senior di rumah sakit.
2. Kim Sa Bi
Diperankan oleh Han Ye Ji, Kim Sa Bi digambarkan sebagai residen tahun pertama yang paling pintar di Yulje Medical Center cabang Jungro. Diketahui, Sa Bi meraih peringkat tertinggi dalam ujian nasional dan memiliki kemampuan akademis yang luar biasa.
Meski unggul dalam teori atau akademis, Kim Sa Bi menyadari bahwa seorang dokter juga harus memiliki empati dan keterampilan sosial.
Kim Sa Bi pun perlahan belajar untuk tidak hanya mengandalkan buku, tetapi juga memahami pasien secara emosional. Karakternya menunjukkan pentingnya keseimbangan antara intelektualitas dan kemanusiaan.
3. Pyo Nam Kyung
Pyo Nam Kyung diperankan oleh Shin Shi A. Nam Kyung dikenal sebagai pribadi yang sangat peduli pada penampilan. Ia pun beranggapan jika profesi dokter sebagai pilihan karier yang paling cocok untuk dirinya.
Setelah benar-benar terjun ke dunia kedokteran, Nam Kyung sadar bahwa bekerja sebagai dokter justru membuatnya hampir tak punya waktu untuk merawat diri, apalagi tampil maksimal seperti biasanya.
Alih-alih dapat berpenampilan maksimal, ia justru harus duduk berjam-jam mengurusi catatan pasien dan tergesa-gesa menangani prosedur darurat. Panggilan darurat dan teguran dari senior seolah menjadi makanan sehari-harinya.
Berita Terkait
-
4 Karakter Penting di Drama The Haunted Palace
-
Sinopsis Film Secret Untold Melody: Melodi Rahasia yang Menyatukan Dua Hati
-
5 Drama China Diadaptasi dari Novel Shi Si Lang, Ada The Eternal Fragrance
-
Lim Young Woong 'Heavenly Ever After,' Janji Cinta Abadi Lewat Lirik Puitis
-
Dibintangi IU dan Byeon Woo Seok, Drakor Garapan MBC Umumkan Jadwal Tayang
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah