Suara.com - Campur tangan Ahmad Dhani selaku orang tua dalam persiapan pernikahan Al Ghazali mungkin dianggap hal yang wajar.
Namun lain halnya ketika calon menantunya, Alyssa Daguise tertangkap kamera hanya terdiam dan menatap layar HP sepanjang proses persiapan.
Momen tersebut menjadi viral, baik di Instagram maupun X.
Melalui unggahan dari akun @whoopziiy, Alyssa tidak sekali dua kali memilih fokus ke HP alih-alih calon mertuanya, Ahmad Dhani.
Calon ibu mertuanya yang lain, Mulan Jamelaa juga berada dalam ruangan yang sama.
Video yang beredar menunjukkan keinginan Ahmad Dhani untuk menggelar acara Ngunduh Mantu di luar rumah.
Pilihan dari ayah kandung Al Ghazali tersebut jatuh pada Jakarta Convention Center (JCC).
Menurutnya, lokasi JCC yang strategis membuat para tamu undangan tidak malas untuk hadir dalam acara Ngunduh Mantu Al Ghazali dan Alyssa Daguise.
"Ini lokasinya paling enak. Orang nggak males," ujar Dhani, dilansir Suara.com pada Kamis, 1 Mei 2025.
Baca Juga: Ahmad Dhani Balas Tuduhan Plagiat! Bongkar Fakta Lagu 'Jika Surga dan Neraka Tak Pernah Ada'
Dhani terdengar antusias untuk menggelar acara berharga milik putra sulungnya, Al Ghazali di sana.
Bahkan ketika pertimbangan mengenai fakta bahwa tidak banyak orang yang menggelar acara pernikahan di sana disampaikan.
Menurut mantan suami Maia Estianty ini, faktor tersebut tidak menjadi halangan justru tantangan yang terbaru untuk ditaklukkan.
"Iya (banyak orang tidak menggelar pernikahan di sini), karena apa? Karena kalau di sini dia harus mikir dekorasinya seperti apa," ucap Ahmad Dhani dalam video yang sama.
"Sedangkan aku lebih seneng begitu, kayak dapet tanah kosong gitu lho," tegas Dhani kemudian dengan penuh percaya diri.
Meski Dhani menjelaskan alasan di balik ketertarikannya menggunakan JCC, Alyssa Daguise masih terdiam hingga ekspresinya menjadi gunjingan sejumlah netizen.
Berita Terkait
-
Makna Lagu 'Jika Surga Dan Neraka Tak Pernah Ada' Ciptaan Ahmad Dhani yang Dituding Plagiat
-
Bakal Dekorasi Gedung Pernikahan Al Ghazali, Ahmad Dhani Ingin Pajang Foto Raja Sampai Diri Sendiri
-
Ikut Tren Kim Seon Ho Smile Challenge Bareng Alyssa Daguise, Al Ghazali Dibilang Mirip Jirayut
-
Ahmad Dhani Bersumpah Lindungi Hak Komposer: Untung Saya Penjaga UUD 1945
-
Berkonflik dengan Ahmad Dhani, Hubungan Rayen Pono dengan Maia Estianty 17 Tahun Lalu Diungkit
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026