Suara.com - Pemakaman suami Najwa Shihab, Ibrahim Sjarif Assegaf di TPU Jeruk Purut, Jakarta, Selasa, 21 Mei 2025 diiringi hujan deras.
Pihak keluarga tetap melanjutkan pemakaman, tanpa menunggu hujan reda terlebih dahulu.
Seluruh anggota keluarga yang ikut mengantar jenazah Ibrahim Sjarif Assegaf rela menerobos hujan di bawah payung masing-masing, termasuk sang mertua Quraish Shihab.
Bagi Quraish Shihab, pemakaman Ibrahim Sjarif Assegaf yang diiringi hujan deras malah jadi satu pertanda baik.
"Bagi saya, ini tanda rahmat Tuhan," ujar Quraish Shihab usai pemakaman.
Menurut apa yang Quraish Shihab pelajari dari Al-Qur'an, hujan biasa turun mengiringi pemakaman orang-orang yang semasa hidup dikenal punya akhlak mulia.
"Tuhan berfirman dalam Al-Qur'an, orang orang yang durhaka itu, langit tidak menangis buat dia. Artinya, tidak turun hujan. Berarti, orang yang dicintai Tuhan ketika dimakamkan, hujan turun, ridho," jelas Quraish Shihab.
Quraish Shihab pun bersaksi bahwa Ibrahim Sjarief Assegaf semasa hidupnya adalah salah satu orang baik.
"Dia orang baik. Kalau bukan orang baik, nggak sebanyak ini yang datang," kata Quraish Shihab.
Baca Juga: Kronologi Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Alami Stroke dan Pecah Pembuluh Darah
Pemakaman Ibrahim Sjarief Assegaf memang bukan hanya diikuti anggota keluarga saja.
Beberapa politisi nasional seperti Ahmad Riza Patria hingga Anies Baswedan terlihat ikut menerobos hujan demi memberikan penghormatan terakhir bagi Ibrahim Sjarief Assegaf.
Belum ada penjelasan dari Quraish Shihab perihal kondisi terakhir Ibrahim Sjarief Assegaf sebelum menghembuskan napas terakhir.
Quraish Shihab cuma berkata bahwa dirinya selaku mertua sudah ikhlas melepas kepergian Ibrahim Sjarief Assegaf.
"Kita memang milik Allah, jadi wajar kalau Dia panggil. Kita semua nanti akan kembali," ucap Quraish Shihab.
Sebelumnya diberitakan, Ibrahim Sjarief Assegaf meninggal dunia pada Selasa, 20 Mei 2025 kemarin.
Berita Terkait
-
Diiringi Hujan Deras, Najwa Shihab Absen di Pemakaman Suami
-
Kenangan Najwa Shihab dan Suami, Ditemani Liputan Terorisme Sambil Menyusui Anak
-
Melayat ke Rumah Duka, Baim Wong Khawatirkan Kondisi Quraish Shihab Usai Suami Najwa Shihab Wafat
-
Suami Meninggal Dunia, Habib Jafar Kuatkan Najwa Shihab Lewat Pesan Soal Kematian
-
Potret Najwa Shihab Usai Suami Meninggal Dunia Bikin Fans Ikut Hancur
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan Angkatan Muda NU dan Muhammadiyah, Terkait Materi Mens Rea
-
Sekuel Resmi Digarap, Igor Saykoji Unggah Foto Langka di Balik Layar Film 5 CM
-
Demi Peran di Algojo, Arya Saloka Rela Ubah Fisik Secara Ekstrem
-
Pendapat 4 Suami Artis Bila Istri Pilih Jadi IRT, Kembali Disorot Gara-Gara Ibrahim Risyad
-
Tinggalkan Zona Nyaman, Arya Saloka Jadi Anjelo dan Preman di Series Algojo
-
Stranger Things 5 Disebut Punya Fake Ending, Bakal Ada Episode Baru?