"Aku juga lagi di waktu kayak udah enggak mau pacaran haha hihi lagi," ujarnya yang langsung diamini Al Ghazali.
Menurut putra Ahmad Dhani ini pertemuan mereka setelah putus terakhir memberikan warna baru bagi hubungan mereka. Keduanya menjadi lebih dewasa karena sudah lebih mengenal diri sendiri selama berpisah.
"Enggak mau pacaran lagi kayak ketemu kalau bisa langsung nikah gitu dan Tuhan mempertemukan kita, akhirnya kita kenalan. Semuanya udah berbeda," tutur aktor tampan berusia 27 tahun ini.
"Alyssa dengan Alyssa yang baru, aku dengan Al yang baru, kita cocok, lebih dewasa. Mungkin perpisahan kemarin tuh sebenarnya buat kayak mendingan kalian pahami dulu kalian sendiri, diri kalian sendiri, pelajari," jelasnya.
Kembalinya Al Ghazali dalam hidupnya sempat membuat Alyssa Daguise bertanya-tanya. Calon mantu Maia Estianty ini bingung kenapa pria yang sama kembali masuk dalam hidupnya.
"Aku lagi di fase kayak kok nih orang masuk lagi ke kehidupan aku? Aku banyak pertanyaan, kenapa dia lagi? Kenapa dia balik lagi?" ujar Alyssa saat mengungkap kegalauannya kala itu.
"Meskipun kita coba untuk mendorong itu sejauh mungkin, dia selalu balik gitu. Kayak tujuan hidup kamu apa? Rencana kamu sama aku apa? Kamu ini maunya apa?" imbuhnya.
Kemudian satu jawaban dari Al Ghazali bikin Alyssa Daguise luluh. Pemain film Pelukis Hantu ini jadi yakin untuk kembali pada sang kekasih.
"Terus dia cuma jawab satu, aku mau punya keluarga, itu tujuan aku. Pas dia jawab gitu aku mikir, oke mungkin ini waktu yang tepat," tuturnya.
Baca Juga: YouTube Al Ghazali dan Alyssa Daguise Dirilis Jelang Nikah, Langsung Nyaris 100 Ribu Subscribers
Di momen yang sama, Al Ghazali juga sempat bilang kalau dia sudah yakin Alyssa bakal jadi istrinya saat pertemuan pertama mereka.
Mereka bertemu di sebuah acara yang diadakan di salah satu sekolah internasional. Saat bertemu dengan Alyssa, Al Ghazali langsung minta kenalan.
Alyssa Daguise mengenang kalau pertemuan pertama mereka kala itu cukup canggung karena Al Ghazali sangat pemalu.
"Terus dia nyamperin. Kamu sangat pemalu kayak, 'Hai Al. Hai Alyssa'. Terus udah, udah gitu kayak dia berdiri aja di sebelahku," cerita Alyssa Daguise.
Al Ghazali mengaku kalau dia takut salah ngomong. Apalagi dia mengira kalau Alyssa Daguise tak bisa berbahasa Indonesia.
Dari situ mereka sempat pisah jalan karena Al Ghazali tidak sempat minta nomor telepon Alyssa Daguise. Kakak Dul Jaelani ini kemudian terus terang kalau dia sudah yakin Alyssa bakal jadi istrinya dari pertama bertemu.
Berita Terkait
-
Ahmad Dhani Beri Tugas Khusus ke Ustaz Derry Sulaiman di Pernikahan Al Ghazali
-
Sempat Ditolak Mentah-mentah, Al Ghazali Tetap Yakin Alyssa Daguise Jodohnya
-
Tumben Maia Estianty Bela Mulan Jameela dan Al Ghazali, Selipkan Janji Pulang Indonesia
-
Jelang Pernikahan Al Ghazali, Maia Estianty dan Irwan Mussry Malah Tinggalkan Indonesia
-
Al Ghazali Ceritakan Awal Pertemuan dengan Alyssa Daguise: Aku Yakin Dia Jadi Istriku
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Film Exorcist Terbaru Lagi Dipersiapkan, Scarlett Johansson Jadi Bintangnya
-
Ketika Suara Merdu Tiara Andini Diambil Adiknya
-
5 Film Horor Klasik Terbaik Sepanjang Masa, Tak Kalah dari yang Modern
-
Film Pelangi di Mars Usung Konsep Hybrid, Anak Indonesia Pimpin Robot Asing Selamatkan Bumi
-
Rekap Zootopia, Ingat Lagi Ceritanya Sebelum Nonton Zootopia 2 di Bioskop
-
Promo Buy 1 Get 1 Presale Film Air Mata Mualaf di XXI
-
8 Drama Korea Tayang Desember 2025, Park Seo Joon Hingga Hyun Bin Comeback!
-
6 Film Terbaik FFI Angkat Isu Perempuan
-
7 Pasangan Mini Drama China Jadian dan Menikah di Dunia Nyata
-
Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama