Suara.com - Tya Ariestya membagikan kondisi tenda selama berada di Mina. Seperti diketahui, para jemaah haji melakukan mabit di Mina dalam rangkaian ibadah hajinya.
Saat istirahat, dia masih sempat membuat menunjukkan kondisi tendanya selama mabit di Mina.
Dia mengungkapkan apa saja fasilitas haji yang didapatkannya selama di Mina.
"Ada fasilitas apa aja haji di Mina?" tulisnya sebagai keterangan videonya.
Tya Ariestya bersama suaminya, Irfan Ratinggang akhirnya berkeliling untuk menunjukkan kondisi tendanya saat berada di Mina.
"MasyaAllah tabarakallah, ini nyaman banget fasilitasnya," ungkap Tya Ariestya dari lantai dua di tendanya dan menunjukkan pemandangan yang indah di sebuah gurun pasir dengan banyak tenda di sana.
Lalu kemudian dia turun, menunjukkan di tendanya bisa pesan kopi sepuasnya.
Untuk urusan makan, disediakan juga prasmanan yang bisa mengambil sesuka hati.
Meski begitu, dia tetap makan dan minum secukupnya agar bisa fokus dalam beribadah.
Baca Juga: Paula Verhoeven Disebut Positif HIV, Komentar Oki Setiana Dewi Curi Atensi
"Bisa free flow kopi di situ. Ini makanannya juga prasmanan bisa bebas makan sampai kenyang tapi jangan terlalu kenyang biar ibadahnya tetap lancar," katanya sambil jalan di lorong dalam tendanya.
Ada juga air putih, minuman kemasan, yogurt, es krim hingga buah-buahan yang bisa bebas ambil.
"Secukupnya," tegasnya untuk menekankan bahwa saat ibadah haji meski ada banyak makanan dan minuman tetap harus mengambil secukupnya dan tidak boleh serakah.
Saat akan menuju kamar di tenda itu, Tya Ariestya melewati kamar mandi yang ternyata antreannya juga mengular.
Menurutnya memang antreannya panjang saat akan menuju waktu salat fardu.
Meski kamarnya digunakan bersama, namun terlihat sangat nyaman dengan ada kasur hingga dilengkapi AC.
Berita Terkait
-
Tya Ariestya Dapat Kabar Anak Dilarikan ke Rumah Sakit Saat Jalani Ibadah Haji, Mohon Doanya
-
Gunakan Jalur ONH Plus, Tya Ariestya Bagikan Momen Haru Berangkat ke Mekah
-
6 Artis yang Tetap Berangkat Haji di Tengah Polemik Visa Furoda
-
Tya Ariestya Pamit dari Medsos Jelang Berangkat Haji, Hati Bergetar Dapat Doa dan Banjir Hadiah
-
Ada Ruben Onsu, Ini Deretan Artis yang Jalani Ibadah Haji Tahun 2025
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Willie Salim Klarifikasi Tudingan Giveaway Settingan: Aku Tidak Pernah Berniat
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Menikah Besok, Intip Jadwal Live Streamingnya
-
Betrand Peto Diisukan Diusir Sarwendah, Jordi Onsu Semprot Penyebar Hoaks: Bohong!
-
Konten Promosi Whip Pink Tuai Kritik, Brand Tahu Kalau Disalahgunakan?
-
Diungkit soal Masa Lalu dengan Wendy Walters, Reza Arap Janji Perjuangkan Nama Baik Lula Lahfah
-
Curhat Pilu Lula Lahfah ke Keanu Agl Sehari Sebelum Meninggal Dunia: Gue Takut Banget
-
Dispatch Ungkap Rahasia Cha Eun Woo Hindari Pajak Rp230 Miliar, Semua Anggota Keluarga Terlibat
-
Nyesek! Keanu Agl Bongkar Rencana Bareng Lula Lahfah Bulan Depan
-
Momen Haru Wendy Walters di Pemakaman Lula Lahfah, Unggah Foto Kenangan di IG
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?