Suara.com - Penyanyi asal Korea Selatan, Kai EXO sukses menggelar konser solo perdana di Jakarta pada Sabtu, 15 Juni 2025.
Konser bertajuk 2025 KAI SOLO CONCERT TOUR <KAION> IN JAKARTA tersebut bertempat di Tennis Indoor GBK, Senayan, Jakarta.
Tepat pukul 19.00 WIB, Kai EXO naik ke atas panggung. Dia membuka penampilannya dengan lagu Sinner. Busana merah menyala yang dia kenakan semakin menampilkan kegagahan dan pesonanya sebagai idola.
Usai menyelesaikan lagu Mmmh, Nothing on Me, Hello Stranger, sang penyanyi menyempatkan diri untuk menyapa ribuan EXO-L, penggemar EXO yang sudah hadir. Kai mengaku sangat merindukan fans-nya.
"Ini dia Jakarta, energinya luar biasa. Terima kasih juga karena dari opening, energinya sudah luar biasa," kata Kai EXO dari atas panggung.
"Semuanya, aku kangen banget sama kalian. Kalian juga kangen? Enggak ah, aku yang lebih kangen," ucapnya menyambung.
Kai EXO lalu menyinggung kali terakhir dia bertemu EXO-L Jakarta lewat konser EXO PLANET #5 - EXplOration pada 2019 lalu. Baik Kai maupun EXO-L pasti sangat merindukan satu sama lain.
Saking kangennya, penyanyi 31 tahun tersebut bahkan sempat minta dipeluk oleh EXO-L.
"Di musim dingin 2019, dengan EXO Planet aku datang ke sini. Jadi sudah enam tahun sejak konser terakhir ya. Tapi kalian kayaknya nungguin banget ya sampai sekangen ini sama aku," tutur Kai.
Baca Juga: Jelang Konser di Indonesia, &TEAM Mau Cicipi Kuliner Khas Nusantara Hingga Jalan-Jalan ke Kota Tua
"Sebelum kita lanjutkan, boleh peluk aku? Kangen banget sama kalian," tambahnya.
Idola naungan SM Entertainment tersebut lalu melanjutkan penampilannya dengan medley lagu-lagu EXO seperti My Lady, Baby Don't Cry, dan Angel.
Kai mengaku sangat bahagia bisa kembali menyanyikan lagu-lagu grupnya tersebut di atas panggung setelah enam tahun.
"Jadi pertama kali saya tampil bersama EXO dengan My Lady, terus Baby Don't Cry kita juga saling menyemangati, dan juga kita berbagi kenangan dengan Angel," ungkapnya.
"Dan aku terharu, hampir menangis, karena akhirnya bisa membawakan semua lagu tersebut di konser setelah enam tahun," katanya menyambung.
Sang penyanyi juga sempat terkejut saat mendengar nyanyian fans yang tembus ke alat in-earnya saat dia membawakan lagu Baby Don't Cry. Menurut Kai, ini baru pertama kali terjadi sejak dia menjadi artis.
Berita Terkait
-
A Magical Night of Music: Konser Disney Seru Bareng BCL Hingga Christian Bautista
-
Konser di ICE BSD, Babymonster Lancar Berbahasa Indonesia: Nasi Goreng Enak Banget!
-
&TEAM Siap Guncang Jakarta Malam Ini Lewat Konser, Janjikan Penampilan Spektakuler
-
Pecah! Babymonster Bawakan 2 Lagu Hits Blackpink di Konser Semalam
-
Tiba-Tiba Hilang Saat Encore, Chiquita Dikabarkan Pingsan di Konser Babymonster Jakarta
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Sembunyi di Rumah Saat Penjarahan, Ahmad Sahroni: Kalau Waktu Itu Saya Meninggal, Gak Apa-Apa
-
Calon Istri Bukan Artis, Ok Taecyeon Blak-blakan Soal Perasaannya Jelang Menikah
-
Bareng YESNOW, Zoe Levana Dorong Anak SLB Tampil Percaya Diri
-
Sosok Sabrina Alatas di Pusaran Isu Cerai Hamish-Raisa, Masih Kerabat Nadine Chandrawinata
-
Mengintip Pop-up Store TREASURE di Jakarta, Banyak Spot Foto Lucu Hingga Merchandise Edisi Terbatas
-
Siapa Admin Wali Kota Surabaya yang Kini Mengundurkan Diri Gara-Gara Rekaman Suaranya Bocor?
-
Momen Megawati Sebut Dirinya Paket Lengkap: Aku Anak Presiden, Pintar dan Banyak yang Naksir
-
Ahmad Sahroni Akhirnya Bicara Soal Penjarahan di Rumahnya, Ngaku Sembunyi di Atas Plafon
-
Ruben Onsu Tegur Fans Sarwandah dan Giorgio Soal Unggahan Anak, Mantan Istri Beri Balasan Menohok
-
Diduga Rencanakan Rumah Baru dengan Selingkuhan, Hamish Daud Dihujat: Bayar Karyawan Aja Gak Bisa