Suara.com - Suasana peluncuran original sound track (OST) film La Tahzan mendadak haru saat aktris senior Asri Welas tak kuasa menahan air matanya.
Terbawa suasana lagu 'Segalanya' yang dibawakan Marshanda, Asri mengaku teringat kembali pada kepahitan dalam rumah tangga yang pernah ia alami.
"Jadi lagu yang barusan dirilis ini, lirik dan musiknya sangat menyayat hati aku," ujar Asri Welas selepas berhasil menenangkan diri di MD Place, Setiabudi, Jakarta, Jumat, 4 Juli 2025.
Lagu 'Segalanya' menggambarkan kepedihan Alina, tokoh utama dalam film produksi MD Pictures yang rumah tangganya berada di ujung tanduk akibat kehadiran orang ketiga.
Bagi Asri Welas yang rumah tangganya kandas dalam perceraian, keluh kesah Alina sebagai istri yang tersakiti tentu pernah ia rasakan juga.
Pengalaman personal itu lah yang membuatnya merasa sangar terhubung dengan lagu 'Segalanya'.
"Kan namanya pernikahan, pasti penginnya yang terbaik untuk keluarga ya. Nah, di sini ada lirik yang bener-bener menggambarkan gimana kalau segalanya mungkin terjadi, di mana itu (masalah rumah tangga) kan bukan kemauan kita juga," tutur Asri.
"Sedih banget kalau mendengar lagunya dan memahami liriknya, sangat menyayat hati. Jadi pesannya tuh rasanya pas banget," lanjutnya.
Namun di sisi lain, Asri Welas juga meyakini bahwa kekuatan lagu tersebut kelak bisa memberikan pengalaman yang sangat personal juga bagi penonton film La Tahzan
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Jacquelyn Chandra Bintangi Film Jurassic World: Rebirth?
"Mungkin wanita yang melihat ini, kalau lagunya tepat, mungkin akan langsung ‘tep’ juga di hati ya," ungkapnya.
Tak lupa, Asri Welas juga sedikit memberikan pandangannya mengenai isu perselingkuhan, yang menjadi inti konflik film La Tahzan.
Menurutnya, perselingkuhan tidak akan pernah terjadi jika hanya satu pihak yang menginginkannya.
"Kan itu nggak akan terjadi kalau nggak sama-sama mau. Perselingkuhan itu terjadi karena sama-sama mau. Kalau perselingkuhan itu terjadi pas laki-lakinya mau, si perempuan nggak mau, itu nggak akan terjadi," tegasnya.
Lebih jauh, Asri menyebut film garapan Hanung Bramantyo ini menjadi pengingat penting tentang arti sebuah komitmen dan tanggung jawab dalam ikatan suci pernikahan.
"Memang film ini memperlihatkan gimana tanggung jawab kamu dalam rumah tangga. Film ini ingetin kita tentang komitmen. Apa pun yang terjadi sama kamu, harus tahu gimana solusinya jika ada masalah rumah tangga," tegasnya.
Berita Terkait
-
Viral Surat 'Misi Budaya', Istri Menteri UMKM Maman Abdurrahman Ternyata Mantan Artis Sinetron!
-
Biasa Tampil Macho, Yama Carlos Bakal jadi Penari di Film Narik Sukmo
-
Korupsi di Panggung Pertunjukan? Mahasiswa LSPR Ungkap Pungli dalam Film "Karya untuk Negeri"
-
Serpong Tangsel Punya Pusat Pengembangan Nuklir, Cuma Ada di Film The Old Guard 2
-
Intip Bisnis Tina Astari, Istri Menteri UMKM yang Diduga Minta Fasilitas Negara Buat Tur Eropa
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih