Suara.com - Hengky Kurniawan membawa kabar mengejutkan soal anak pertamanya, Bintang Pratama Kurniawan. Putra dari pernikahannya dengan Christy Jusung itu mengalami kecelakaan motor saat berada di Karimunjawa, Jawa Tengah.
Kabar ini pertama kali dibagikan oleh Hengky Kurniawan melalui akun Instagram-nya. Dalam sebuah unggahan, ia meminta doa dari para pengikutnya untuk kesembuhan sang anak.
"Mohon doanya untuk kesembuhan Bintang Pratama Kurniawan. Karena beberapa hari lalu mengalami kecelakaan saat berkegiatan di Karimunjawa," tulis Hengky Kurniawan pada unggahannya pada Rabu, 9 Juli 2025.
Ditemui usai menjadi bintang tamu di sebuah acara televisi, Hengky Kurniawan menjelaskan secara rinci kronologi insiden yang menimpa putranya.
Hengky Kurniawan menerangkan, Bintang sedang berkegiatan bersama teman-teman sekolahnya. Bocah yang dalam waktu dekat berusia 17 tahun itu lantas menyewa sepeda motor.
"Mau ke penangkaran penyu ceritanya dan sewa motor. Jadi, mungkin dari satu tempat ke tempat lain dia naik motor," kata Hengky Kurniawan ditemui di Mampang, Jakarta Selatan pada Jumat, 11 Juli 2025.
Nahas, saat melintasi medan yang cukup menantang, motor yang dikendarai Bintang kehilangan kendali. Kondisi jalan yang curam dan berpasir diduga menjadi penyebab utama kecelakaan tersebut.
"Tiba-tiba ada turunan yang memang agak lumayan curam begitu, terus terpleset pasir lah," ujar Hengky Kurniawan.
Hengky dan istrinya, Sonya Fatmala tidak mengetahui insiden tersebut langsung dari Bintang. Sang anak rupanya berusaha menyembunyikan kejadian itu karena tidak ingin membuat kedua orang tuanya cemas.
Baca Juga: Anggap Gilang Dirga Saingan Terberat, Hengky Kurniawan Kaget Jeje Govinda Menang Pilkada
"Bukan Bintang yang ngabarin, karena dia enggak mau kami khawatir," imbuh Hengky Kurniawan.
Informasi tersebut justru datang dari orangtua murid lain yang turut mendampingi kegiatan liburan di Karimunjawa.
Orangtua tersebut menghubungi Sonya Fatmala dan menceritakan apa yang terjadi, sambil berpesan agar Bintang tidak dimarahi.
"Salah satu orangtua yang mendampingi liburan, teman-teman sekolah itu menceritakan ke Bunda ya, ke istri, 'Teh ini ada kejadian cuma Bintangnya jangan dimarahin ya, karena Bintangnya tadi enggak mau orang tuanya tahu', begitu kan," ucap Hengky, yang sempat menjadi Bupati Bandung Barat ini.
Saat kejadian, Hengky Kurniawan dan Sonya Fatmala sedang berada di Cina, sehingga kabar tersebut membuat mereka sangat terkejut dan khawatir.
"Karena memang kejadiannya, kami ada di Cina. Pengin segera pulang," ucap Hengky. Setelah menerima foto kondisi luka Bintang, rasa khawatir mereka semakin menjadi.
Berita Terkait
-
Anggap Gilang Dirga Saingan Terberat, Hengky Kurniawan Kaget Jeje Govinda Menang Pilkada
-
Kalah Pilkada, Hengky Kurniawan Langsung Dapat Tawaran Syuting
-
Hengky Kurniawan Kalah dari Adik Sultan Andara, Rakyat Menangis: Kenapa Begini Hasilnya?
-
Jeje Govinda Kunjungi Habib Luthfi Bin Yahya, Warganet Ingatkan Hal Ini
-
Raffi Ahmad Ungkap Elektabilitas Jeje Govinda Paling Unggul, Publik Bertanya-tanya: Nggak Percaya
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Ucapan Jadi Kenyataan, Eva Manurung Pernah Sumpahi Virgoun dan Inara Rusli Cerai
-
Eva Manurung Akui Pacaran dengan Brondong Hanya Settingan, Demi Pasang Badan untuk Virgoun
-
Roby Tremonti Desak Aurelie Moeremans Bongkar Identitas Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Alasan Aurelie Moeremans Tulis Broken Strings, Berdamai dengan Masa Lalu yang Pahit
-
Ciri-Ciri Pelaku Grooming Menurut Psikolog, Dikaitkan dengan Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Sindiran Telak Inayah Wahid ke Kiky Saputri di Acara Lapor Pak! Bikin Tak Berkutik
-
Aurelie Moeremans Jelaskan Status Liber Pernikahannya dengan Roby Tremonti
-
Bantah Teror Hesti Purwadinata, Roby Tremonti Siap Lapor Polisi Jika Tak Ada Klarifikasi
-
LMKN Salurkan Rp151,8 Miliar Royalti ke Musisi, Puluhan Miliar Rupiah Masih Tak Bertuan
-
Roby Tremonti Bicara Soal Surat Pembatalan Nikah dengan Aurelie Moeremans, Dipaksa Ngaku KDRT