Suara.com - Erika Carlina akhirnya membagikan bukti valid bahwa dirinya kini tengah berbadan dua.
Sebelumnya, aktris 31 tahun tersebut berhasil membuat geger publik usai mengaku dirinya tengah hamil sembilan bulan.
Pengakuan tersebut Erika Carlina ungkap dalam podcast Deddy Corbuzier pada Jumat, 18 Juli 2025 lalu.
Lewat unggahan Instagram-nya, bintang film Pabrik Gula tersebut membagikan video dirinya tengah memeriksakan kandungannya, ditemani kedua orang tuanya.
Erika Carlina mengaku siap menanggung semua risiko atas pengakuannya soal kehamilannya. Namun keputusan ini dia buat untuk menjaga dirinya dan bayinya.
"Apapun risikonya aku terima, tapi sekali ini aja aku mohon.. Aku perlu perlindungan, sampai proses aku melahirkan nanti tiba," tulis Erika Carlina dalam keterangan unggahannya pada Sabtu, 19 Juli 2025.
Kekasih DJ Bravy tersebut juga mengaku bersalah dan meminta maaf karena sudah mengecewakan.
"Tidak ada niat lain, maaf sekali lagi sudah mengecewakan," sambungnya.
Unggahan tersebut langsung ramai disambut rekan artis dan netizen. Erika Carlina banjir dukungan.
Baca Juga: Clara Gopa Tegur Nathalie Holscher yang Diduga Ejek Erika Carlina: Gak Punya Hati Lu
Di sisi lain, sebelumnya Erika Carlina memutuskan jujur soal kehamilannya karena merasa ini adalah waktu yang tepat untuk mengakui kesalahannya.
"Ini kesalahan aku, aku cuma pengin jujur aja. Dan aku juga enggak mikir untuk bisa diterima atau enggak sama netizen, cuma aku pengin mengakui kesalahan aku aja dan pengin jujur aja," beber Erika Carlina dalam podcast Deddy Corbuzier.
Sang aktris mengakui bahwa kehamilannya bisa saja tidak terjadi andai dia melakukan aborsi.
Namun Erika teringat dosanya yang menurutnya sudah begitu banyak dan memutuskan untuk merawat bayinya.
"Aku enggak mau lepas tanggung jawab, dan pihak keluarga enggak mendukung aku untuk melakukan hal itu (aborsi), karena pertama kali yang tahu kondisi aku ya mami, papi," ungkapnya.
Alasan lain Erika Carlina membongkar kehamilannya adalah, dia berupaya mencari perlindungan untuk dirinya dan calon bayinya.
Berita Terkait
-
7 Momen Erika Carlina Tutupi Perutnya Sebelum Umumkan Hamil di Luar Nikah
-
DJ Bravy Beri Peringatan Pada Mantan yang Hamili Erika Carlina: Jangan jadi Orang Jahat Deh!
-
Bukan Cari Sensasi, Pacar Erika Carlina Bongkar Alasan Pilu di Balik Pengakuan Kehamilan
-
Erika Carlina Diancam Mantan yang Menghamilinya, Pacar Langsung Pasang Badan: Youre Not a Human!
-
Hamil 9 Bulan Tanpa Suami, Erika Carlina Bagikan Momen Cek Kandungan Ditemani Orang Tua
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Tak Paksa Anak Jadi Artis, Sule Cuma Minta Fokus Tentukan Masa Depan
-
Detik-Detik Menegangkan Helikopter yang Ditumpangi Raffi Ahmad Oleng di Bali Akibat Cuaca Buruk
-
Manohara Kembali Buka-bukaan Soal Ibunya, Akui Sering Dibawa ke Dukun Sejak Kecil
-
Hadiri Premier Film Penerbangan Terakhir, Bella Damaika Mantan Selingkuhan Pilot Tuai Hujatan
-
Akui Sempat Malu Main Sinetron Ganteng Ganteng Serigala, Jessica Mila Tuai Kritik
-
Viral Video Mualem Duduk di Pelaminan Bersama Pengusaha Malaysia, Gubernur Aceh Menikah Lagi?
-
Umay Shahab Sampaikan Pesan Haru Usai Prilly Latuconsina Mundur dari Sinemaku Pictures
-
Tengku Zanzabella Soroti Pola Asuh Orang Tua Aurelie Moeremans
-
Segera Menikah, El Rumi Bahas Kemungkinan Syifa Hadju Jadi IRT
-
Dituding Nathalie Holscher Lupakan Adzam, Sule: Dia Cuma Gimik