Suara.com - Pengakuan mengejutkan dari aktris sekaligus model Erika Carlina soal hamil sembilan bulan masih menjadi perbincangan hangat.
Di tengah simpang siur dan spekulasi publik mengenai siapa sosok ayah dari anak yang dikandungnya, sahabat dekat Erika, Fadi Iskandar pun ikut buka suara.
Sebagai sahabat, Fadi dalam sebuah wawancara di kanal YouTube Insertlive menyatakan memberikan dukungan penuh untuk Erika.
Fadi menjelaskan bahwa lingkaran pertemanannya dengan Erika memang terjalin erat, terutama sejak masa pandemi.
"Dulu deket sama Erika tuh zaman-zamannya pas COVID. Kami punya hobi main gim bareng. Jadi kami main gim online di rumah masing-masing, tapi kami bisa ngobrol bareng," tuturnya.
Namun, Fadi sama sekali tidak mengenal sosok pria yang menjadi mantan kekasih dan ayah biologis dari anak sahabatnya itu.
"Enggak, enggak kenal," jawabnya dengan singkat dan tegas.
Fadi pribadi murni ingin memberikan dukungan moral kepada Erika, tanpa mau tahu siapa sosok ayah dari bayinya.
Ia mengawali dukungan itu lewat pujian terjadap ketegaran Erika dalam menghadapi masalah ini, dengan menyebut aktris yang akrab disapa 'Erca' itu sebagai wanita yang sangat kuat dan mandiri.
Baca Juga: Bagikan Momen Cek Kandungan, Erika Carlina: Maaf Sudah Mengecewakan
"Itu hebatnya Erika tuh. Makanya gue bilang dari awal kan, beberapa kali gue bilang Erika tuh strong woman banget, very independent banget," puji Fadi.
Sebagaimana diketahui, kabar kehamilan Erika pertama kali mencuat setelah ia secara terbuka mengakuinya dalam sebuah podcast bersama Deddy Corbuzier.
Ia mengungkapkan bahwa kehamilannya adalah buah dari hubungan dengan sang mantan kekasih, yang rencana pernikahannya batal di tengah jalan.
Buntut dari pengakuannya, Erika mengaku mendapat tekanan dari para penggemar sang mantan, yang mengganggu kondisi mentalnya.
Menanggapi adanya teror dari penggemar sang mantan yang dialami Erika, Fadi dengan sigap pasang badan.
Ia memastikan bahwa Erika tidak sendirian, dan memiliki banyak sahabat yang siap membelanya kapan pun.
Berita Terkait
-
Terungkap Cara Erika Carlina Tutupi Kehamilannya Selama 8 Bulan
-
Ini yang Bikin Erika Carlina Akhirnya Blak-blakan Soal Kehamilannya: Aku Sudah Hancur
-
Irene Agustine Tak Terima Anaknya Dikira Satu Ayah dengan Calon Bayi Erika Carlina
-
Ucapan DJ Panda Soal Istri Bekas Laki-Laki Lain Disorot Usai Pengakuan Kehamilan Erika Carlina
-
Komentari Video Parodi yang Sindir Erika Carlina, Nathalie Holscher Batalkan Proyek dengan DJ Panda
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Akui Sempat Malu Main Sinetron Ganteng Ganteng Serigala, Jessica Mila Tuai Kritik
-
Viral Video Mualem Duduk di Pelaminan Bersama Pengusaha Malaysia, Gubernur Aceh Menikah Lagi?
-
Umay Shahab Sampaikan Pesan Haru Usai Prilly Latuconsina Mundur dari Sinemaku Pictures
-
Tengku Zanzabella Soroti Pola Asuh Orang Tua Aurelie Moeremans
-
Segera Menikah, El Rumi Bahas Kemungkinan Syifa Hadju Jadi IRT
-
Dituding Nathalie Holscher Lupakan Adzam, Sule: Dia Cuma Gimik
-
Brooklyn Beckham Bongkar Konflik Keluarga David dan Victoria Beckham Lewat Klarifikasi Panjang
-
Teddy Pardiyana Minta Jatah Warisan Bintang, Sule Kasih Respons Menohok: Kerja!
-
8 Film Produksi Sinemaku Pictures Sebelum Prilly Latuconsina Hengkang
-
4 Pertunangan Pasangan Artis Disiarkan TV, Terbaru El Rumi dan Syifa Hadju