Suara.com - Netflix telah merilis cuplikan pertama serial terbatas Pride and Prejudice yang segera tayang sekaligus mengumumkan para pemainnya.
Serial terbatas yang terdiri dari enam bagian ini akan mengadaptasi dari novel legendaris karya Jane Austen tahun 1813 karya sutradara Euros Lyn dan penulis skenario Dolly Alderton.
Series Netflix Pride and Prejudice menawarkan tim di belakang layar yang menjanjikan, dengan produser eksekutif Dolly Alderton, Emma Corrin, Will Johnston, Laura Lankester, Euro Lyn, dan Louise Mutter.
Lisa Osborne bertindak sebagai produser, dengan Peter Nightingale sebagai produser line.
Desain produksi dipimpin oleh Richard Bullock, sementara Amelia Crook mengambil peran sebagai manajer produksi.
Sinopsis Pride and Prejudice
Serial ini diadaptasi dari novel Pride and Prejudice karya Jane Austen. Ceritanya mengikuti kehidupan keluarga Bennet, terutama lima saudari yang berusaha menemukan pasangan yang tepat di Inggris pada abad ke-19.
Tokoh utamanya adalah Elizabeth Bennet, anak kedua yang cerdas dan keras kepala. Ia awalnya tidak suka dengan Tuan Darcy, seorang pria kaya yang tampak sombong dan memandang rendah keluarganya.
Di sisi lain, Darcy juga menilai Elizabeth dan keluarganya secara negatif. Namun, seiring berjalannya waktu, mereka mulai menyadari bahwa pandangan awal mereka salah.
Baca Juga: Cerita Monita Tahalea Debut Akting di Film Siapa Dia: Bangga Sekali, Semua Berdedikasi
Kisah ini menunjukkan bagaimana mereka berdua belajar dari kesombongan dan prasangka masing-masing agar bisa saling memahami dan jatuh cinta.
Daftar Pemain Pride and Prejudice
Daftar pemain yang ambil bagian di serial adaptasi Jane Austen ini adalah: Rufus Sewell sebagai Tuan Bennet, Freya Mavor sebagai Jane Bennet, Jamie Demetriou sebagai Tuan Collins, Daryl McCormack sebagai Tuan Bingley, Louis Partridge sebagai Tuan Wickham, Rhea Norwood sebagai Lydia Bennet, Siena Kelly sebagai Caroline Bingley, dan Fiona Shaw sebagai Lady Catherine de Bourg.
Hopey Parish dan Hollie Avery masing-masing akan memulai debut mereka sebagai Mary Bennet dan Kitty Bennet.
Sementara itu anggota pemeran baru lainnya adalah Anjana Vasan Sebastian Armesto, Rosie Cavaliero, Saffron Coomber, James Dryden, Justin Edwards, James Northcote, Eloise Webb, dan Isabella Sermon.
Para pemain tersebut akan bergabung dengan para pemeran yang telah diumumkan sebelumnya, Emma Corrin sebagai Elizabeth Bennet, Jack Lowden sebagai Mr. Darcy, dan Olivia Colman sebagai Mrs. Bennet.
Berita Terkait
-
XXX: State of the Union, Film Aksi Tak Terlupakan dari Ice Cube Tayang Malam Ini di Trans TV
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Pengacara, Beyond The Bar Tayang Pekan Ini di Netflix
-
Review Film Cloud: Dunia Digital yang Menelan Kemanusiaan
-
Totalitas Keisya Levronka di Film Pamali: Tumbal, Rela Basah-basahan 13 Jam
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
Terkini
-
Kasus Penggelapan, Duit Fuji Diduga Ditilep Admin Lebih dari Rp1 Miliar
-
Onad Kasus Narkoba, Coki Pardede Sindir Habib Ja'far: Waktu Gue, Dia Enggak Bikin Story
-
Deretan Konser dan Festival Musik yang Akan Digelar November 2025, Ada Sheila On 7 hingga TV Girl
-
Gara-Gara Aurel Hermansyah Sering Nonton Film Horor, Ameena Kepingin Jadi Zombi
-
Kini Ditangkap Polisi, Onadio Leonardo Pernah Akui Cinta Narkoba: Best Thing Ever
-
Tak Selalu Mencekam, 5 Rekomendasi Film Halloween Seru untuk Ditonton Bareng Keluarga
-
Polisi: Onadio Leonardo Korban Penyalahgunaan Narkoba, Bukan Pengedar
-
Nostalgia Mencekam Malam Halloween: 3 Film Horor Klasik Ini Wajib Masuk Daftar Tonton
-
Masalah Tak Ada Habisnya, Fuji Datangi Polres Jaksel Beri Keterangan Tambahan
-
Bukan Mau Rujuk, Masayu Anastasia Bongkar Alasan Tetap Akur dengan Lembu