Suara.com - Sosok anak Ibnu Jamil, Muhammad Dhofin Maula Jamil baru-baru ini mencuri perhatian usai lolos seleksi taruna Akademi Militer (Akmil) di Magelang.
Aktor sekaligus presenter yang bangga melihat putranya tersebut tak kuasa menahan haru dan rasa bangganya.
Ia terlihat berlari tergesa-gesa menghampiri sang putra di antara kerumunan para peserta pendidikan lainnya.
Saat berhasil menemukan sang anak, suami Ririn Ekawati itu langsung memeluk serta mencium kening dan pipi sang anak.
Tangis haru pun tak terhindarikan saat ayah dan anak itu saling berpelukan. Terlihat juga raut kebahagiaan sekaligus bangga yang terpancar di wajah presenter olahraga tersebut.
Momen bahagia tersebut dibadikan Ibnu Jamil melalui sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya.
“Alhamdulillah lulus. Selamat Dhofin, kamu hebat nak, selalu bikin bangga,” tulis Ibnu Jamil melalui unggahan di akun Instagram pribadinya @/ibnujamilo dikutip pada Minggu, 3 Agutus 2025. .
Di akhir unggahannya ia juga mengucapkan selamat kepada sang anak yang segera menempuh pendidikan militer.
“Selamat menempuh pendidikan 2025, KOMANDO!” tutup presenter tersebut.
Baca Juga: Berkat Olahraga Basket, Ibnu Jamil Kantongi Beasiswa saat Kuliah
Tak hanya dihadiri oleh Ibnu Jamil, momen kelulusan Dhofin itu juga dihadiri oleh sang ibu, Ade Maya Attriani.
Melalui unggahan di akun Instagramnya, Ade Maya mengucapkan rasa syukurnya atas kelulusan sang anak.
“Alhamdulillah, selamat ya nak. Hari ini satu doa besar yang selalu bunda panjatkan dikabulkan Allah. Anakku, kamu resmi diterima di AKMIL. Tak ada kata yang cukup menggambarkan betapa bangganya bunda,” tulis Ade Maya dikutip dari akun Instagramnya @mayamaula9 dikutip pada Minggu, 3 Agutus 2025.
“Perjuanganmu, air matamu, kelelahanmu semua terbayar. Ini bukan akhir, tapi awal dari perjalanan panjang dan berat,” lanjutnya
Ia juga berpesan agar sang anak nantinya bisa menjadi prajurit yang kuat secara jiwa dan raga.
“Jadilah prajurit yang tidak hanya kuat raganya, tapi juga jernih hatinya. Teruslah melangkah dengan iman, disiplin, dan cinta pada negeri ini,” lanjut unggahan tersebut.
Berita Terkait
-
6 Potret Ibnu Jamil Pamer Momen Anaknya Lulus Akmil, Dulu Dicuekin 4 Tahun
-
Beda Reaksi Dhofin Dipeluk Ibnu Jamil vs Ade Maya usai Keterima Akmil 2025
-
Dulu Dicuekin Bertahun-tahun, Ibnu Jamil Dipeluk Haru Anaknya yang Lolos Akmil 2025
-
Ibnu Jamil Sudah Prediksi Timnas Indonesia Bakal Kalah Telak dari Jepang
-
Gatot Kaca Hancurkan China di GBK, Ibnu Jamil Jadi Bagian Sejarah Kemenangan Indonesia
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi