Dijadwalkan tayang 2026 DUNE: PART THREE resmi diproduksi di Hungaria. Warner Bros dan Legendary Entertainment kembali menunjuk Denis Villeneuve sebagai sutradara untuk melanjutkan kisah epik dari novel klasik karya Frank Herbert tersebut.
Konfirmasi dari Hungarian National Film Office menyebutkan bahwa proses syuting dilakukan di Origo Studios, lokasi yang juga digunakan untuk dua film DUNE sebelumnya. Kembalinya aktor utama seperti Timothée Chalamet sebagai Paul Atreides dan Zendaya sebagai Chani menjadi salah satu sorotan utama.
Yang tak kalah menarik, Jason Momoa dipastikan kembali sebagai Duncan Idaho, tokoh yang tidak tampil di film kedua. Kali ini, ia akan bermain bersama putranya, Nakoa-Wolf Momoa, dan aktris muda Ida Brooke yang memerankan anak-anak Paul dan Chani.
Buat kamu yang penasaran dengan DUNE Part Three, simak langsung ulasan lengkap tentang pemeran, lokasi syuting dan sederet fakta barunya berikut ini.
1. Produksi Dimulai di Origo Studios, Hungaria
Film DUNE: PART THREE resmi memulai produksinya di Origo Studios di Budapest, seperti diungkap dalam pernyataan Hungarian National Film Office.
Buat kamu yang belum tahu, studio ini sudah menjadi lokasi syuting utama bagi dua film sebelumnya, menjadikannya tempat yang familiar bagi para kru.
Selain Hungaria, proyek ini juga mendapat dukungan dari Pioneer Stillking secara lokal, serta Epic Films yang menangani proses produksi di Uni Emirat Arab, salah satu lokasi penting untuk adegan luar ruangan.
2. Pemeran Lama dan Baru Meramaikan Sekuel
Aktor Timothée Chalamet dan Zendaya kembali memerankan Paul Atreides dan Chani. Keduanya akan beradu akting dengan sejumlah aktor besar lainnya yang juga akan bergabung dengan DUNE: Part Three.
Misalnya ada Rebecca Ferguson, Robert Pattinson, Anya Taylor-Joy, Florence Pugh, dan tentu saja Jason Momoa. Sebenarnya, Jason Momoa bukanlah pemeran baru di DUNE sebab sosoknya sudah muncul pada film pertama. Hanya saja pada film kedua, Jason Momoa yang memerankan Duncan Idaho tidak ikut ditampilkan.
Baca Juga: Sinopsis Jurassic World (2015), Tayang Malam Ini di Trans TV
Menariknya, Jason Momoa akan tampil bersama putranya, Nakoa-Wolf. Nantinya Nakoa-Wolf akan beradu akting dengan Ida Brooke, keduanya akan memerankan Leto II dan Ghanima, anak kembar dari Paul dan Chani.
3. Duncan Idaho Comeback
Seperti diungkap sebelumnya, karakter yang kembali dalam DUNE: Part Three adalah Duncan Idaho. Setelah sebelumnya absen di film kedua, kembalinya Duncan Idaho yang diperankan Jason Momoa tentu menjadi kejutan menyenangkan bagi para penggemar.
Terlebih lagi, ada sumber yang menyebut jika peran yang dibawakan Jason Momoa akan punya peran penting. Duncan Idaho dalam film ketiga DUNE disebut akan punya andil penting dalam kelanjutan kisah keluarga Atreides.
4. Denis Villeneuve Kembali Pegang Kendali Sutradara
Denis Villeneuve kembali dipercaya untuk menyutradarai film ketiga ini, melanjutkan kesuksesan dua film sebelumnya dengan ciri khas visual dan narasinya yang kuat. Hal ini membuat karier penyutradaraan Denis Villeneuve kian bersinar.
Pasalnya selain DUNE, Villeneuve juga direncanakan untuk menyutradarai film James Bond terbaru bersama Amazon MGM Studios. Dua proyek besar dari DUNE hingga James Bond tentu memperluas kiprahnya di dunia perfilman internasional.
5. Lokasi Syuting Internasional Jadi Kunci Visual
Selain syuting di Hungaria, film ini juga menggunakan lokasi ikonik seperti Yordania dan Uni Emirat Arab. Dua negara ini diperkirakan akan kembali menjadi latar utama untuk menampilkan keindahan dunia Arrakis.
Berita Terkait
- 
            
              Sinopsis Film King, Kolaborasi Perdana Shah Rukh Khan dan Putrinya di Layar Lebar
 - 
            
              Malam Ini di Trans TV: Nostalgia Aksi Bareng Clint Eastwood dan Charlie Sheen di The Rookie
 - 
            
              Ghost Rider: Spirit Of Vengeance: Misi Rahasia Nicolas Cage di Eropa Timur, Malam Ini di Trans TV
 - 
            
              Sinopsis Rosario, Ketika Cinta Nenek Jadi Kutukan Mengerikan Bagi Cucu Kesayangan
 - 
            
              Sinopsis Boss: Film Komedi Baru Jung Kyung Ho tentang Gangster, Tayang 5 November di Bioskop
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
 - 
            
              Akui Capek Syuting Film, Apa yang Bikin Desta Terima Tawaran Jadi Dono di Film Warkop DKI Reborn?
 - 
            
              Setelah Tawarkan Raisa Jadi Aspri, Hotman Paris Kini Cari Nomor Telepon Sabrina Alatas
 - 
            
              Temannya Pasang Badan, Sebut Sabrina Alatas Syok Difitnah Selingkuhan Hamish Daud
 - 
            
              Andien Ungkap Pernah Dibully Artis Senior Sampai Nangis Saat Live di TV
 - 
            
              Usai Melahirkan, Amanda Manopo Ingin Operasi Plastik di Bagian Ini
 - 
            
              Trauma Nikah Singkat, Salmafina Sunan Punya Aturan Ketat Buat Calon Suami: Harus Mau ke Psikolog
 - 
            
              Clara Shinta dan Suami Nyaris Cerai Gara-Gara Drama China, Revand Narya: Itu Adiktif Banget Sih
 - 
            
              Kondisi Terakhirnya Mengkhawatirkan, Britney Spears Hapus Akun Instagram
 - 
            
              Kalina Oktarani Takut Bahas Perceraian Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa