Suara.com - Selebgram dan model kontroversial, Ayu Aulia, kembali menjadi sorotan publik. Setelah mengumumkan kepindahannya dari Islam pada tahun 2024, kini ia secara mengejutkan menyatakan kembali memeluk agama Islam.
Momen pengucapan dua kalimat syahadat yang diunggah melalui media sosialnya pada Selasa, 12 Agustus 2025, sontak viral dan menuai beragam reaksi dari warganet.
Dalam sebuah video yang beredar luas, Ayu Aulia tampak khusyuk dengan balutan hijab syar'i berwarna cokelat keabu-abuan.
Dituntun oleh seorang ustaz di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta, ia dengan suara bergetar mengikrarkan kembali keimanannya.
Prosesi tersebut turut disaksikan oleh beberapa rekan selebriti, termasuk Saipul Jamil dan Elly Sugigi, yang memberikan dukungan langsung.
"Asyhadu allaa ilaaha illallaah,": yang artinya: "Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan selain Allah," tulis ucap Ayu dalam sebuah unggahan video akun Instagram Genztalk.id.
"Wa asyhadu anna Muhammadar rasuulullah": yang artinya: "Dan aku bersaksi bahwa Muhammad adalah utusan Allah," lanjutnya
Keputusan Ayu untuk kembali ke Islam ini menjadi babak baru dalam perjalanan spiritualnya yang penuh liku.
Sebelumnya, pada September 2024, ia sempat dibaptis dan memeluk agama Kristen.
Baca Juga: Geger! Ayu Aulia Sodorkan Bukti Tak Terduga soal Lisa Mariana ke Polisi, Ridwan Kamil Terlibat?
Keputusannya saat itu pun tak lepas dari perhatian publik. Kini, kembalinya ia ke pelukan Islam memunculkan pertanyaan sekaligus harapan.
Ayu mengungkapkan alasannya kembali memeluk Islam adalah karena ingin menunaikan ibadah umrah setelah bermimpi didatangi oleh almarhum ayahnya.
"Ya kalau udah pada tahu aku kristen terus umroh dihujat aku. Ini aja pro kontra karena katanya bolak balik. insyaallah ini yang terakhir, menjadi agamaku sampai akhir hayat," tukas Ayu Aulia.
Profil dan Latar Belakang Penuh Kontroversi
Lahir di Bogor pada 5 Februari 1993, Ayu Aulia dikenal sebagai figur publik yang multi-talenta.
Ia mengawali kariernya sebagai seorang model, bahkan pernah tampil di majalah pria dewasa, sebelum akhirnya merambah dunia Disc Jockey (DJ) dan menjadi selebgram aktif dengan ratusan ribu pengikut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Ammar Zoni Siap Buka-bukaan di Sidang Narkoba, Janji Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Hadiri Sidang, Ammar Zoni Senyum Semringah Sambil Pegang Tasbih
-
Jejak Digital Jule Ngarep Jefri Nichol, Ditulis Beberapa Bulan Jelang Nikah dengan Na Daehoon
-
Bikin Gaduh Usai Sebut Pemilik Podcast Juara Selingkuh, Hotman Paris: Cuma Iseng Aja
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Indra Priawan Justru Senang Nikita Willy Tak Kerja, Ibrahim Risyad Kena Sentil
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung