Suara.com - Kabar duka yang mendalam menyelimuti panggung hiburan Indonesia. Komedian, presenter, sekaligus penyanyi Nina Carolina, yang lebih dikenal dengan nama Mpok Alpa, dikabarkan telah meninggal dunia.
Kabar ini menyebar luas setelah sahabatnya, Raffi Ahmad, mengunggah pesan belasungkawa melalui akun Instagram @raffinagita1717.
Raffi membagikan sebuah foto kenangan hitam-putih yang emosional, memperlihatkan momen saat ia menjenguk Mpok Alpa yang terbaring di rumah sakit.
Dalam foto itu, Mpok Alpa masih bisa tersenyum meski dalam kondisi sakit.
"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Kehilanganmu begitu terasa, sahabat ..... Semoga Allah SWT memberikan tempat terbaik untukmu dan memberi kekuatan bagi kami yang ditinggalkan ... Al-Fatihah ..." tulis Raffi Ahmad dalam unggahannya pada Jumat (15/8/2025).
Unggahan tersebut seketika dibanjiri ucapan duka dari warganet dan rekan sesama artis, yang mengenang Mpok Alpa sebagai sosok yang baik hati dan ceria.
"Innalilahi, surga menanti mpok alpa org baik," tulis YouTuber Ria Ricis.
"Ya Allah mpooook orang baik. allahummaghfirlaha warhamha wa'afihi wa'fu'anha," timpal aktris Mona Ratuliu.
'Perjuangan Tidak Ada Kata Berhenti'
Baca Juga: Mpok Alpa Meninggal Dunia, Terungkap Perjuangan Melawan Kanker yang Disimpan Rapat Selama 3 Tahun
Di balik sosoknya yang selalu ceria dan mengundang tawa, Mpok Alpa menyimpan kisah perjuangan hidup yang luar biasa. Perjalanan kariernya bukanlah jalan yang instan.
Dalam salah satu penampilannya di acara 'CLBK Cak Lontong Blak-Blakan', Mpok Alpa pernah berbagi motto hidupnya yang menginspirasi.
"Perjuangan tidak ada kata berhenti," begitulah prinsip yang dipegang teguh oleh Mpok Alpa, seperti yang tertulis dalam acara tersebut.
Sebelum namanya melejit berkat video viral curhatannya yang jenaka, Mpok Alpa telah lebih dulu meniti karier sebagai seorang biduan dangdut. Ia berkeliling dari satu panggung hajatan ke panggung lainnya.
"Eman emang kita mah biduan," ujarnya kepada Cak Lontong, menegaskan bahwa akarnya adalah seorang penyanyi.
Bakat melawaknya pun terasah secara alami di lingkungan pergaulannya dan saat berinteraksi dengan para senior di industri hiburan. Ia mengaku mendapat banyak nasihat berharga, salah satunya dari komedian senior Denny Cagur.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
Terkini
-
Bertemu 3 Bocah Kosong, Anies Baswedan Nurut Diajari Salam Aneh Catheez hingga Dipanggil Abah
-
Raisa Akrab dengan Ariana Grande di Premiere Film Wicked: For Good, Bawa Oleh-Oleh Buat Zalina
-
6 Potret Tom Felton Kembali Jadi Draco Malfoy di Broadway, Emosional!
-
Tak Malu Tunjukkan Stretchmark saat Foto Maternity, Nita Vior Tuai Pujian
-
Jadi Ibu, Erika Carlina Ketakutan Pola Asuhnya Selalu Salah di Mata Netizen
-
Nikita Mirzani Live bareng dr Oky Pratama Tak Langgar UU, Benarkah?
-
Ada Kritik Tersembunyi di Balik Tema JILF 2025 'Homeland in Our Bodies'
-
Pratama Arhan Pulang, Andre Rosiade Pamer Kiriman dari Mantan Menantu
-
Terinspirasi Puisi Penyair Palestina, JILF 2025 Angkat Tema Homeland in Our Bodies
-
Elma Theana Blak-blakan: Artis Muda Sekarang Kebanyakan Cuek, Ogah Menyapa Senior