Suara.com - Polemik soal sejumlah musisi yang menggratiskan karya mereka dari pungutan royalti ikut ditanggapi oleh Lembaga Manajemen Kolektif (LMK) Wahana Musik Indonesia (WAMI).
Salah satunya datang dari Ari Lasso yang sempat menyatakan lagunya bebas dibawakan musisi lain di kafe atau restoran tanpa pungutan royalti.
Sikap serupa sebelumnya juga ditunjukkan beberapa musisi lain, mulai dari Tompi, Charly Van Houten, hingga Uan dari Juicy Luicy.
Menjawab hal itu, Presiden Direktur WAMI, Adi Adrian, menegaskan pihaknya hanya menjalankan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) yang sudah ditetapkan negara. WAMI, kata dia, tidak punya kewenangan untuk mengubah aturan hukum.
"Sebenarnya tadi saya sudah sampaikan, ya, bahwa kami ini adalah petugas yang diberi kewenangan. Nah, tupoksi kami adalah meng-collect," kata Adi Adrian dalam jumpa pers di kantor WAMI di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa, 19 Agustus 2025.
Adi menambahkan, WAMI akan tetap memungut royalti sesuai peraturan yang berlaku. Jika suatu saat ada perubahan hukum, pihaknya siap menyesuaikan.
"Orang-orang bilang, 'Wah ini enggak boleh, ini bebas, atau apa segala macam', WAMI ikutin tupoksi saja. Sepanjang kami sebagai pelaksana, ya sudah jalankan. Kalau ditarik pelaksananya, ya kami tanya, 'Kenapa? Ada hal baru?' Jadi poinnya, kami ikuti aturan main saja," jelasnya.
Dia juga menegaskan bahwa semua ketentuan ada di bawah payung hukum Lembaga Manajemen Kolektif Nasional (LMKN).
"Kalau di Indonesia ini, payung kami adalah LMKN. Seperti sudah saya sampaikan, WAMI play by the rules. Koridor kami adalah aturan main. Jadi, aturan mainnya seperti apa, ya kami ikuti. Rules itu bukan WAMI yang buat. Jadi, kami hanya menjalankan," bebernya.
Baca Juga: Ari Lasso Ngamuk Merasa Kena Prank WAMI, Bongkar Percakapan dengan Adi Adrian: Anda Nyolong Start!
Pernyataan ini muncul di tengah sorotan publik terhadap tata kelola royalti musik di Indonesia. Isu transparansi dan pembagian royalti yang dianggap tidak adil belakangan memicu sejumlah musisi memilih menggratiskan karya mereka.
Berita Terkait
-
Ari Lasso Sindir Keras WAMI Usai Terima Royalti Rp400 Ribu: Lebih Baik Saya Lapar
-
Akhiri Polemik! DPR Panggil 2 Menteri dan LMKN, Aturan Main Royalti Musik Bakal Dibahas Tuntas Besok
-
Tak Gentar Lawan WAMI, Ari Lasso Gandeng Badai eks Kerispatih Bedah Royalti: Ini Hitung-hitungnya
-
Ari Lasso Bongkar Manuver WAMI: Ngaku Salah di-Telepon, Beda Cerita di Depan Kamera
-
Ari Lasso Merasa Diprank WAMI Terkait Royalti, Netizen Langsung Colek Ahmad Dhani
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
4 Pesona Syifa Hadju Dilamar El Rumi di Tempat Impian, Cincinnya Bikin Salfok!
-
Kronologi Lengkap Kecelakaan Rombongan Cantika Davinca yang Renggut Dua Nyawa
-
Dilamar El Rumi di Swiss, Intip Lagi Konsep Pernikahan Impian Syifa Hadju yang Sempat Tertunda
-
Deddy Corbuzier Singgung Polisi Salah Tangkap Pemilik Akun Hacker Bjorka
-
Reaksi Kakak Rizky Nazar Saat Tahu Syifa Hadju Dilamar El Rumi
-
Cantika Davinca Bicara Usai Kecelakaan Renggut 2 Nyawa: Saya Tidak Lepas Tanggung Jawab
-
Jeritan dari Tepi Sungai, Anak Sekolah Berseragam Pramuka Minta Jembatan ke Prabowo!
-
Harga Cincin Tunangan Syifa Hadju dari El Rumi Hampir Rp1 M, Speknya Bukan Kaleng-kaleng!
-
Tanpa Kata Maaf, Nadya Almira Pilih Pikir Dulu Saat Diminta Jenguk Korban Kecelakaannya Dulu
-
Film Yakin Nikah Segera Tayang: Enzy Storia Terjebak Cinta Segitiga Saat Ingin Menikah