Suara.com - Aktris sekaligus penyanyi Tissa Biani membuat sebuah garis pemisah yang tegas antara identitasnya sebagai seorang seniman dan label sebagai figur publik atau artis.
Ia mengaku tidak nyaman jika kehidupan personalnya lebih banyak disorot ketimbang karya-karya yang dihasilkannya.
Hal tersebut diungkapkan olehnya dalam sebuah sesi wawancara di kawasan Gunawarman, Jakarta, pada Rabu, 20 Agustus 2025.
Menurut Tissa, seorang figur publik seringkali tak bisa lepas dari sorotan media terhadap kehidupan pribadinya.
Kondisi inilah yang ingin ia hindari sepanjang kariernya di dunia hiburan.
"Aku nggak bisa membranding diri aku tuh sebagai artis atau public figure gitu," ungkapnya.
Gadis kelahiran tahun 2002 ini menjelaskan perbedaan mendasar antara kedua label tersebut menurut versinya.
Baginya, seorang seniman adalah mereka yang fokus utamanya adalah berkarya.
"Karena kalau artis kan, kehidupan pribadinya mungkin lebih banyak disorot daripada kehidupan karyanya gitu. Nah, aku tuh sebenarnya pengin lebih ke arah seniman gitu, banyak karya yang lebih disorot dibanding kehidupan personal aku," papar Tissa.
Baca Juga: Ramai Kisruh Perizinan Lagu, Tissa Biani Direstui Daur Ulang Gelora Asmara
Prinsip inilah yang membuatnya kerap merasa tertekan saat harus tampil di hadapan banyak kamera.
Ia berharap publik, termasuk para penggemarnya, bisa lebih mengenal dirinya melalui film atau lagu, bukan dari cerita kehidupan pribadinya.
"Jadi, ya mungkin orang sedikit aja lah tahu kehidupan personal aku. Tapi lebihnya pasti akan selalu menonjolkan karya aku gitu, bahkan di sosial media juga," pungkas Tissa.
Berita Terkait
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
8 Film Tissa Biani di 2025, Ada yang Nyaris Raih 10 Juta Penonton
-
Fajar Sadboy Dapat Golden Ticket Indonesian Idol, Juri Kasih 4 Yes!
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Siapa Inka Williams? Pacar Channing Tatum yang Ternyata Besar di Bali
-
Richard Lee Dipulangkan Polisi Tengah Malam, Kondisi Kesehatan Menurun
-
Diduga Pamer Pacar Baru, Unggahan Fuji Curi Atensi: Akhirnya Diposting!
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat