- Prilly Latuconsina temukan banyak mahasiswa belum pernah menonton Festival Film Indonesia (FFI).
- Generasi muda lebih mengenal FFI lewat potongan klip di media sosial, bukan dari acaranya langsung.
- Sebagai Ketua Program, Prilly berkomitmen membuat FFI lebih relevan dan menarik bagi anak muda.
Suara.com - Aktris Prilly Latuconsina mengungkap sebuah fakta mengejutkan yang dia temukan saat terjun langsung ke lapangan sebagai Ketua Bidang Program Festival Film Indonesia (FFI).
Kekasih Omara Esteghlal ini mendapati bahwa banyak mahasiswa, yang seharusnya menjadi salah satu target audiens utama, ternyata tidak pernah menonton acara penghargaan film tertinggi di Tanah Air itu.
Temuan ini didapat bintang film "Budi Pekerti" tersebut saat berinteraksi langsung dengan para mahasiswa dalam salah satu agenda roadshow FFI.
Pengakuan jujur dari para mahasiswa itu membuatnya tersadar akan tugas besar yang menantinya.
"Karena jujur ketika saya menjalani roadshow khususnya di mahasiswa ya, ketika saya tanya kapan terakhir nonton FFI, enggak ada yang tunjuk tangan karena ternyata mereka enggak pernah nonton," ungkap Prilly Latuconsina saat diwawancarai Suara.com melalui Zoom pada Senin, 25 Agustus 2025.
Menurutnya, generasi muda saat ini mungkin hanya mengenal FFI dari potongan-potongan klip viral di media sosial, namun tidak benar-benar memahami esensi atau mengikuti acaranya secara utuh.
"Jadi mereka mungkin melihat cuplikan FFI itu dari potongan-potongan TikTok aja atau dari potongan-potongan Instagram aja, bahkan mereka enggak terlalu terpapar FFI itu program apa, festival apa," jelasnya.
Fenomena ini membuat Prilly merasa punya tanggung jawab besar. Ia sadar bahwa FFI perlu berbenah dan membuat program yang lebih relevan agar bisa menggaet perhatian dan partisipasi anak-anak muda.
Menghadapi kenyataan ini, Prilly Latuconsina tidak tinggal diam. Dia justru menjadikannya sebagai misi pribadi untuk membuat FFI lebih dikenal dan dicintai oleh generasi baru.
Baca Juga: Bryan Domani Pusing Jadi Produser Kreatif di Film Kolaborasi Prilly Latuconsina dan Umay Shahab
"Jadi ya tugas saya sebagai tim program adalah membuat program supaya brand Festival Film Indonesia itu dikenal sama anak-anak muda, dan kalau dikenal sama anak-anak muda, mereka jadi mau lebih terlibat di dalam acara ini sendiri," tutupnya.
Sebagaimana diketahui, ini merupakan kali kedua Prilly Latuconsina berkecimpung di FFI. Tahun ini, dia ingin fokus meningkatkan awareness soal FFI di kalangan masyarakat.
Adapun malam nominasi FFI 2025 akan diumumkan pada Oktober 2025, sedangkan malam luncak penganugerahan Piala Citra FFI 2025 akan berlangsung pada November 2025 mendatang.
Tag
Berita Terkait
-
Bikin Gebrakan di FFI, Prilly Latuconsina Gandeng Joko Anwar Hingga Kamila Andini untuk Program Baru
-
Prilly Latuconsina Ungkap Tantangan Terberat Jadi Petinggi FFI: Waktunya Mepet Banget!
-
Libatkan Puluhan Orang, Prilly Latuconsina Bongkar Proses Panjang Penjurian FFI 2025
-
Bertemu Omara Esteghlal, Rizky eks CJR Bangga Kenalkan Diri sebagai Mantan Prilly Latuconsina
-
Prilly Latuconsina Ungkap Filosofi di Balik Film Hanya Namamu Dalam Doaku
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH