- Bebizie dikritik gegara liburan ke Eropa saat rakyat berdemo di DPR.
- Tepis kritik, Bebizie mengaku pergi antar anak kuliah dengan biaya pribadi.
- Bebizie sesumbar hartanya Rp44,7 miliar, bukan dari DPRD.
Suara.com - Bebizie membagikan momen liburannya ke Eropa ketika demonstrasi tengah berlangsung di depan gedung DPR RI pada Senin, 25 Agustus 2025.
Sebagai anggota DPRD DKI Jakarta, pemilik nama Sri Mulyati tersebut menuai banyak kritik hingga akhirnya memutuskan menutup kolom komentarnya di Instagram.
"Enak ya pejabat sekarang, tinggal peras rakyat keliling dunia," komentar salah satu warganet.
Dugaan sebagai ani-ani di masa lalu pun menjadi pembahasan warganet kendati sudah pernah dibantah oleh Bebizie.
"Ani-ani jadi wakil rakyat, nggak salah ini negara?" tanya warganet yang lain.
Melalui Instagram Story pada Selasa, 26 Agustus 2025, Bebizie memberikan klarifikasi.
Pertama-tama, Bebizie mengucapkan terima kasih atas kritik yang ditujukan untuknya sebagai wakil rakyat.
Bebizie pun meminta maaf apabila postingannya liburan di Eropa memicu kemarahan.
Baca Juga: Aset Eks Wamenaker Noel Disita KPK! Mobil Mewah dan 4 HP Diamankan dari Rumahnya di Pancoran
"Saya pergi ke Eropa antar anak saya kuliah di Groningen Belanda, plan ini sudah dari lama karena persiapan double degreenya dari 2 tahun lalu," jelasnya.
Keberangkatan Bebizie juga sudah direncanakan sejak putrinya, Kayla Putri Atmaja, diterima di Groningen University.
Bebizie mengajukan cuti 10 hari kepada fraksi PAN dan DPRD DKI Jakarta.
"Saya gak mungkin gak anter anak gadis saya, karena baru ini dia pisah jauh dari saya dan saya harus memastikan semua aman buat anak saya," tegasnya.
Kendati pergi ke Eropa untuk urusan kuliah anaknya, Bebizie tak menampik sekaligus jalan-jalan ke negara lainnya.
"Saya ajak anak saya jalan sedikit karena memang di Eropa ke negara-negara lainnya cuma naik kereta dan hanya 3 sampai 4 jam buat pindah-pindah," tutur Bebizie.
Berita Terkait
-
Spesifikasi Mercedes Benz 280 SL Milik BJ Habibie yang Dibeli Ridwan Kamil
-
Yaqut Makin Terjepit? KPK Periksa Stafsus Ishfah Abidal Aziz di Kasus Korupsi Haji Rp 1 Triliun
-
Soal Wamenaker Pengganti Noel, Prabowo: Ada Nanti Tenang Saja
-
Danantara Pecat Immanuel Ebenezer dari Komisaris Pupuk Indonesia Usai Terjaring OTT KPK!
-
CEK FAKTA: Benarkah KPK Panggil Megawati Terkait Puluhan Kasus Korupsi?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings