- Fedi Nuril ungkit pernyataan lama Kapolri Listyo 'Ikan busuk mulai dari kepala'
- Fedi Nuril mendesak agar Kapolri Listiyo Sigit mundur dari jabatannya imbas eskalasi kekerasan polisi saat mengamankan demonstrasi.
- Fedi Nuril menyindir soal permintaan maaf Kapolri diduga terkait korban tewas dalam demonstrasi Agustus lalu.
Suara.com - Aktor Fedi Nuril kerap menjadi sorotan karena lantang menyerukan kritik kepada pejabat melalui media sosial. Kali ini, Fedi Nuril blak-blakan ikut mendesak agar Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo segera mundur dari jabatannya.
Desakan itu disampaikan Fedi Nuril diduga berkaitan dengan aksi kekerasan aparat kepolisian dalam demonstrasi Agustus 2025 lalu.
Dipantau dari cuitan terbaru di akun X pribadinya, Fedi Nuril bahkan mengungkit lagi ucapan 'Ikan busuk mulai dari Kepala' yang pernah disampaikan oleh Kapolri Listyo Sigit.
Selain itu, Fedi Nuril turut mengunggah ulang cuitan lama Listyo Sigit soal 'Ikan Busuk Mulai dari Kepala' dan membagikan hasil tangkapan layar sebuah berita online berjudul: "KontraS Catat 55 Kekerasan Polisi Saat Amankan Demo 5 Bulan Terakhir".
“Ikan busuk mulai dari kepala,” Pantesan. Makanya, mundur, Pak!" tulis Fedi Nuril dikutip pada Sabtu (6/9/2025).
Selain itu, Fedi Nuril juga menyentil soal permintaaan maaf diduga dari Kapolri atas korban tewas dalam demonstrasi Agustus lalu. Menurutnya, permintaan maaf tidak ada artinya tanpa adanya pengunduran diri.
"Minta maaf, tapi gak mundur, permintaan maafnya jadi gak ada artinya!" kritik keras Fedi Nuril.
Sindir Telak Budiman Sudjatmiko
Belum lama ini, Fedi Nuril sebelumnya juga telak-telak menyentil mantan aktivis 1998, Budiman Sudjamiko yang kini menjabat Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan di Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
Baca Juga: Eks Wakapolri Pakai Simbol Perlawanan Brave Pink, Aksi Oegroseno Banjir Pujian: Mantab Jenderal!
Kritik telak itu dilayangkan Fedi Nuril saat dirinya menanggapi soal berita puluhan orang hilang sejak meletusnya demonstrasi 25 Agustus 2025 lalu di Jakarta dan beberapa daerah lain.
Fedi Nuril tanpa basa-basi menyinggung nama Budiman Sudjatmiko perihal adanya pemberitaan puluhan orang hilang dari catatan KontraS.
Selain Budiman, Fedi Nuril turut menyebut para mantan aktivis 98 terkait adanya puluhan orang yang belum ditemukan pasca meletusnya aksi demonstrasi pada 25 Agustus lalu.
Lewat cuitannya, Fedi Nuril pun mengaitkan berita penghilang orang semasa unjuk rasa dengan Budiman Sudjatmiko yang diketahui adalah mantan tahanan politik di era Orde Baru dan kini memilih merapat ke dalam rezim Prabowo.
"Kepada Mas @budimandjatmiko dan para aktivis 98 yang sekarang berbalik mendukung Prabowo dan berada di pemerintahan, Apakah ini terasa familiar?" cuit Fedi Nuril dikutip pada Rabu (3/8).
Dalam cuitannya, Fedi Nuril tidak menjelaskan detail apa kaitan Budiman Sudjatmiko dengan laporan puluhan orang hilang dalam demonstrasi yang berujung rusuh pada 25 Agustus lalu. Dia hanya merapalkan doa permohonan perlindungan.
Berita Terkait
-
Eks Wakapolri Pakai Simbol Perlawanan Brave Pink, Aksi Oegroseno Banjir Pujian: Mantab Jenderal!
-
Bukan Sigap Bantu, Polisi Ini Pasang Sikap Cuek usai HP Penjual Es Hilang: Bukan Urusan Saya!
-
Kapolri Harus Tanggung Jawab, Denny Indrayana: Polisi Bukan Lagi Pelindung tapi Pelindas Masyarakat!
-
Sebut Gerakan Aksi Massa Konstitusional, Bivitri Sindir Pidato Prabowo: Tak Selesaikan Akar Masalah!
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Romantisnya Lamaran El Rumi dan Syifa Hadju, Bernuansa Alam di Tengah Jakarta
-
Sinopsis Film Mercy, Ketika Sistem Hukum AI Menentukan Hidup Mati Manusia
-
Nuits de la Lecture 2026 Resmi Digelar, Rayakan Literasi Lewat Tema Kota dan Desa
-
Warna Senada Penuh Makna: Gaya Syifa Hadju dan El Rumi di Acara Lamaran yang 'Earthy' dan Berkelas
-
LC Perekam Ricky Harun di Tempat Karaoke Chat Herfiza Novianti, Coba Jelaskan Kejadian Sebenarnya
-
Bikin Heboh, Lisa BLACKPINK dan Dong-seok Syuting Film di Karst Citatah Bandung Barat
-
Siap Minta Maaf ke Mawa, Insanul Fahmi Tinggal Buktikan Tidak Berzina dengan Inara Rusli
-
Sutradara Danur Klarifikasi Dugaan Sewa Buzzer untuk Serang Film Na Willa
-
Tak Lagi 'I Love You Dua-duanya', Insanul Fahmi Isyaratkan Pilih Istri Sah dan Lepas Inara Rusli
-
Siapa Ade Chaerunisa? Viral Petantang-petenteng Pamer Punya 3 Surat Tanah