- Inul Daratista selalu dapat tawaran maju menjadi calon anggota DPR tiap kali Pemilu
- Inul Daratista cuma memiliki ijazah Sekolah Dasar (SD)
- Inul Daratista takut tak amanah jika terpilih menjadi anggota DPR
Suara.com - Pedangdut kondang sekaligus pengusaha karaoke, Inul Daratista, blak-blakan soal tawaran maju menjadi calon anggota DPR RI di tiap kali Pemilu.
Meski namanya populer dan punya basis massa besar, perempuan 46 tahun tersebut menegaskan dirinya tidak tertarik terjun ke dunia politik.
Pernyataan tersebut disampaikan Inul saat menjawab pertanyaan wartawan Malaysia. Potongan video wawancara itu kemudian diunggah ulang akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall pada Rabu, 10 September 2025.
"Oh enggak, saya enggak mau. Saya tahu kapasitas saya, saya tahu kemampuan saya, dan saya tahu lulusan sekolah saya tidak tinggi juga, dan menjaga untuk bisa menjadi wakil rakyat itu takutnya tidak amanah," kata Inul Daratista.
Istri Adam Suseno tersebut menambahkan bahwa dirinya lebih nyaman berkarya di jalur yang sudah digeluti selama ini. Inul tegas tak berminat terjun ke dunia politik.
"Insya Allah sadar kemampuan saya tidak di situ, kemampuan saya sebagai seorang penghibur, berbisnis, sudah itu saja," tutur Inul.
Diketahui, Inul lahir di Pasuruan, Jawa Timur, dan hanya mengantongi ijazah SD. Pendidikannya di SMP pun tak sampai selesai.
Meski tak menamatkan sekolah, dia mampu membangun kerajaan bisnis karaoke yang tersebar di berbagai kota.
Pelantun lagu "Buaya Buntung" ini juga dikenal aktif mendukung pendidikan keluarganya hingga jenjang sarjana, meski dirinya sendiri tidak menempuh pendidikan tinggi.
Baca Juga: Presiden Prabowo Sebut Ekonomi Stabil dan Banyak Lapangan Kerja, Inul Daratista Sampai Gregetan
Sikap rendah hati Inul ini menuai banyak apresiasi dari warganet.
"Masya Allah, salut sama Mbak Inul. Bijaksana, tahu diri, sadar diri, kamu hebat mba,"komentar akun @ann***.
"Hebat kamu mbak, sebaiknya bisa dicontoh teman selebriti lainnya," tulis akun @pik***.
"Walau tidak pintar tapi tahu diri, itu yang diperlukan pemimpin saat ini," tambah akun @pap***.
"Walaupun bukan lulusan tinggi, tapi etika dan waras melebihi yang joget-joget kemarin," sindir akun @han***.
Fenomena selebritas yang maju menjadi anggota legislatif memang kerap terjadi di Indonesia.
Tag
Berita Terkait
-
Bantuan Dijatuhkan dari Helikopter Sampai Tak Bisa Dimakan, Inul Daratista: Nalurinya Sudah Mati
-
Inul Daratista Semprot Pejabat yang Cuma Foto-Foto di Lokasi Banjir Aceh: Capek Deh!
-
Ogah Flexing, Inul Daratista Lebih Pilih Sibuk Ciptakan Lapangan Kerja
-
Inul Daratista Sindir Gaya Hidup Flexing, Pilih Fokus Buka Lapangan Kerja untuk Orang Lain
-
Bukan Cuma Lagu, Inul Daratista Siapkan 'Goyang 88' untuk Ultah Titiek Puspa
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Gabung Ariel NOAH, Raline Shah hingga Arya Saloka Dikabarkan Bintangi Film Dilan ITB 1997
-
Teddy Pardiyana Minta Legalitas Warisan Demi Sekolah Bintang, Sule Heran: Pakai Dokumen Ahli Waris?
-
Apa Itu Kolonoskopi? Prosedur Kesehatan yang Dijalani Lula Lahfah Sebelum Meninggal Dunia
-
Kabar Duka, Lucky Element Meninggal Dunia
-
Film Horor Psikologis Return to Silent Hill Tayang di Indonesia Mulai 28 Januari 2026
-
Nikah Besok, Intip Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya
-
Sinopsis Setan Alas! Pemenang Best Film JAFF 2023, Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Kondisi Inul Daratista Drop Usai Pulang dari Korea, Pingsan di Kamar Mandi Hingga Masuk UGD
-
Dipisahkan Maut, Ini 7 Kenangan Perjalanan Cinta Reza Arap dan Lula Lahfah
-
Tujuh Tahun Menunggu, Setannya Cuan Jadi Panggung Terakhir Babe Cabita