Suara.com - Ravel Junardy kini dikenal sebagai promotor yang cukup disegani karena membawa musisi dan artis beken ke Indonesia.
Lewat bendera Ravel Entertainment yang dibidani, sejumlah hadir sejumlah konser seperti Green Day hingga Linkin Park.
Terbaru, Ravel Junardy akan menghadirkan konser Muse yang digelar pada 19 September 2025. Selanjutnya juga ada Foo Fighters pada 2 Oktober 2025.
Kedua konser tersebut jadi bagian pembuka perayaan satu dekade Hammersonic Festival, hajatan musik cadas terbesar di Asia Tenggara.
Di Hammersonic 2026, salah satu headliner ada nama My Chemical Romance (MCR).
Di sisi lain, orang-orang mungkin hanya melihat kesuksesan Ravel Junardy sebagai salah satu promotor ternama. Tapi, seperti apakah kariernya berawal?
Kepada Suara.com, Ravel berbagi cerita sebelum merintis sebagai promotor. Ia dulunya berbisnis jual beli alat musik dan ampli.
"Jadi sebenarnya, aku dulu jualan alat musik juga, tapi di luar negeri," ungkap Ravel Junardy studio miliknya, Gading Serpong, Tangerang, Rabu, 27 Agustus 2025.
Ia melanjutkan bahwa skema bisnisnya terbilang unik pada saat itu. "Heeh, jadi belinya dari Indonesia, jualnya di luar negeri," katanya sambil tertawa.
Baca Juga: Hammersonic Dianggap Anak Sendiri, Promotor Janjikan Kejutan Besar di Fase ke-2 Line Up
Dari bisnis inilah, jejaring pertemanan Ravel Junardy di dunia musik mulai terbentuk. Ia memiliki banyak kenalan dan koleksi gitar yang membawanya lebih dekat ke industri pertunjukan.
Perkenalannya dengan dunia promotor pun terjadi secara tidak sengaja. Ia diajak oleh seorang teman dari Australia untuk berinvestasi di sebuah konser di sana.
Meskipun mengaku tidak mengerti apa-apa, investasi pertamanya itu justru membuahkan hasil yang manis.
"Cuman ya, literally nggak ngerti apa-apa. Jadi kita invest, dia buat, untung!" jelasnya.
Keuntungan tak terduga itulah yang menjadi titik balik bagi Ravel Junardy. Ia mulai melihat potensi besar dalam bisnis konser.
Karena itu, Ravel Junardy mencoba peruntungan di Singapura, hingga akhirnya kembali untuk membangun mimpinya di Tanah Air.
Berita Terkait
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
My Chemical Romance Batal Manggung di Hammersonic 2026, Promotor Kasih Opsi Pengembalian Dana
-
Nonton Foo Fighters, Soleh Solihun Terkesan dengan Gaya Interaksi Dave Grohl
-
29 Tahun Penantian, Foo Fighters Bayar Tuntas Kerinduan Penggemar di Indonesia
-
Malam Ini, Foo Fighters Bakal Bawakan Lagu dari Album Debut di Konser Comeback Jakarta
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Anak-Anak Jadi 'Petugas' Dadakan Bantu Atur Lalu Lintas
-
Review Bridgerton Season 4 Part 1, Romansa Benedict dan Sophie Terlihat Menjanjikan
-
Produksi Prekuel John Rambo Resmi Dimulai, Noah Centineo Gantikan Sylvester Stallone
-
Sinopsis Take Charge of My Heart, Kisah Cinta Unik Pria dengan Jantung Buatan dan Wanita Listrik
-
Beredar Isu Ressa Rizky Rosano Anak Denada Pernah Menikah dan Cerai, Nama Dini Kurnia Terseret
-
Rekaman CCTV Ungkap Kehadiran Reza Arap Saat Lula Lahfah Meninggal, Bawa Dokter ke Apartemen
-
Tayang di Indonesia, Sutradara Terharu Papa Zola The Movie Didukung Kreator Animasi Asia Tenggara
-
Teka-teki Kematian Lula Lahfah Terjawab, Polisi Resmi Hentikan Penyelidikan
-
Irfan Hakim Klarifikasi Usai Diserang Gegara Diduga Bela Denada yang Tak Akui Ressa Anak Kandung
-
Voyagers Malam Ini: Eksperimen Psikologis: Apa yang Terjadi Jika Manusia Bebas dari Kontrol?