- Beredar kabar Narji punya lahan pertanian 1.000 hektare
- Gara-gara kabar tersebut, tiap hari rumah Narji didatangi orang menawarkan tanah
- Narji memiliki lahan, tapi tak seluas yang dirumorkan
Suara.com - Seiring dengan profesi barunya sebagai petani, komedian Narji diterpa isu cukup yang menghebohkan.
Pelawak yang juga mantan anggota DPR ini dikabarkan memiliki lahan pertanian seluas 1.000 hektare, sebuah angka yang membuatnya masuk kategori konglomerat.
Menanggapi rumor tersebut, Narji tidak tinggal diam. Ia dengan tegas membantah kabar tersebut dan mengaku isu itu justru merepotkan keluarganya, terutama sang istri.
"Please, please lu, kasihan, kasihan bini gue lu. 1.000 hektar itu luasnya berapa sih, ya Allah. Orang itu kalau punya 1.000 hektar tuh sudah konglomerat," ujar Narji saat ditemui awak media di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin, 15 September 2025.
Menurutnya, kabar bohong itu membuat banyak orang datang ke rumahnya untuk menawarkan tanah. Bahkan, Direct Message (DM) di akun media sosialnya dibanjiri oleh para penjual properti.
"Tolong dah media kalau ini, kasihan bini gue. Setiap hari orang ke rumah bawa sertifikat nawarin tanah segala macam. DM-nya tiap hari isinya orang nawarin tanah," curhat Narji merasa terganggu.
Meskipun merasa terganggu, suami Widiyanti tersebut menganggapnya sebagai sebuah doa agar suatu saat nanti bisa benar-benar memiliki lahan seluas itu.
"Belum ada segitu, belum ada. Tapi kalau didoain ya alhamdulillah," tuturnya.
Narji pun meluruskan bahwa lahan yang dimilikinya tidak seluas yang dirumorkan. Lahannya tersebar di beberapa lokasi dalam jumlah yang wajar.
Baca Juga: Banting Setir Jadi Petani, Narji Ungkap Ditawari Sertifikat Tanah Tiap Hari
"Ya, di dekat sini, di Pamulang. Tapi di Pamulang kan sudah enggak mungkin jadi pertanian... Ya di Pekalongan, ada di Tasik, Ciparung, nyimpan-nyimpan aja sedikit-sedikit," jelasnya.
Sebagai informasi, keseriusan Narji untuk bertani dalam skala lebih besar dimulai secara tidak sengaja saat dirinya dan keluarga berada di Pekalongan, kampung halaman istrinya.
Sang istri ternyata diam-diam menggunakan uang tabungannya untuk membeli sawah di sana sebagai bentuk investasi.
Pembelian sawah oleh sang istri menjadi pemicu bagi Narji untuk belajar menggarap lahan secara lebih profesional, dibantu oleh mertuanya.
Berita Terkait
-
Tak Lagi Sekedar Pelawak, Ini Rekam Jejak Narji yang Tekuni Bidang Pertanian
-
Narji Rugi Besar saat Panen Jahe, Beri Pesan Menohok untuk Pemerintah
-
Bukan Petani Kaleng-kaleng, Narji Kini Jadi Brand Ambassador Pestisida
-
Dulu Sukses di TV, Narji Kini Banting Setir Jadi Petani: Gue Lebih Cocok Jadi Keluarga Cemara
-
Narji Ungkap Sumber Dana Beli Banyak Lahan Sawah: Pesugihan...
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
Terkini
-
Dari Kandang Sapi ke Kerajaan Bisnis: Intip Kisah Inspiratif Shofi WJ alias Mba Madura yang Viral
-
Rumah dan Kliniknya Banjir Karangan Bunga Berisi Fitnah, Dokter Oky Pratama Lapor Polisi
-
Ria Ricis Ketakutan Dijodoh-jodohkan dengan Na Daehoon
-
Pesan Haru Onadio Leonardo untuk Istri saat Digiring Polisi
-
Heboh Anak Disentil Justin Hubner, Jennifer Coppen Beri Klarifikasi dan Pembelaan
-
Ogah Tangannya Kotor, Raisa Biarkan Netizen Bongkar Perselingkuhan Pasangannya
-
Ditangkap, Onadio Leonardo Titip Salam untuk Habib Jafar dan Deddy Corbuzier: Sorry Banget
-
Teka-teki Perceraian Julia Prastini Jule dan Na Daehoon Terjawab, Pengadilan Agama Bersuara
-
Bedu dan Istri Resmi Cerai, Ada Kesepakatan yang Ditandatangani
-
Terungkap Alasan Na Daehoon Mualaf, Bukan karena Jule?