- Air Mata di Ujung Sajadah merupakan film favorit Marini Zumarnis
- Marini Zumarnis tak menyangka putranya, Daffa Wardhana bintangi film Air Mata di Ujung Sajadah 2
- Air Mata di Ujung Sajadah 2 diharapkan bisa jadi tuntunan
Suara.com - Aktris senior Marini Zumarnis tak dapat menyembunyikan rasa bangganya melihat sang putra, Daffa Wardhana, kembali unjuk gigi di dunia akting.
Terlebih saat Daffa Wardhana membintangi sekuel Air Mata di Ujung Sajadah 2. Di mana yang terdahulu menjadi tontonan favorit pesinetron Bidadari ini.
"Dan di film ini adalah salah satu film favorit aku. Jadi yang beberapa tahun yang lalu kan Air Mata di Ujung Sajadah, penggarapan, skenario, pemain, semuanya bagus banget," ujar Marini Zumarnis ditemui di Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat, 26 September 2025.
"Dan nggak disangka ternyata yang season keduanya, yang sequel keduanya anak saya ikutan gitu loh," ungkapnya dengan antusias.
Saking bersemangatnya, Marini Zumarnis bahkan turut menemani Daffa Wardhana saat proses syuting berlangsung di Solo.
Meski berstatus sebagai aktris kawakan, Marini Zumarnis merasakan sensasi yang berbeda saat berada di lokasi.
Ia merasa deg-degan, bukan sebagai sesama pekerja seni, melainkan sebagai penonton biasa yang mengagumi para kru dan pemain.
"Walaupun saya di sini pekerja seni, saya juga senang dan ada rasa deg-degan juga loh ketemu dengan pemainnya, ketemu dengan sutradaranya, gitu loh," jelasnya.
Rasa deg-degan ini pula yang sampai ketika Marini Zumarnis hendak menyaksikan film Air Mata di Ujung Sajadah 2.
Baca Juga: Pintar Masak, Ariel Tatum Jadi Calon Menantu Idaman Marini Zumarnis
Marini Zumarnis berharap, film yang juga dibintangi Titi Kamal dan Citra Kirana ini bisa memberikan dampak positif bagi penonton.
"Senang sekali dengan adanya sequel yang kedua, semoga ini menjadikan bukan hanya tontonan tapi juga tuntunan untuk yang berikutnya," kata Marini Zumarnis.
Sebagai informasi, Daffa Wardhana menjadi sosok baru dalam film Air Mata di Ujung Sajadah 2. Ia berperan sebagai Fathan, adik Yumna.
Dalam kisahnya, Fathan merasa nasibnya sama seperti Bagaskara. Seorang anak yang memiliki ibu sambung (Yumna) dan Aqilla yang diperankan Titi Kamal.
Berita Terkait
-
Air Mata di Ujung Sajadah 2: Citra Kirana Dihadapkan pada Cinta dan Kehilangan Seorang Anak
-
Review Film Air Mata di Ujung Sajadah 2: Sekuel yang Menguras Air Mata
-
Bikin Ngakak, Arafah Rianti Parodikan Kisah Na Daehoon dan Jule Bareng Daffa Wardhana
-
Sinopsis Film Air Mata di Ujung Sajadah 2, Perebutan Hak Asuh Baskara Makin Pelik
-
7 Film Indonesia Non-Horor Tayang di Bioskop Oktober 2025, Ada Karya PFN Loh!
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Album Legendaris Padi Reborn Bakal Dirilis dalam Bentuk Piringan Hitam
-
Sinopsis The Running Man, Aksi Seru Glen Powell Jadi Tumbal Hiburan Brutal
-
8 Film Adaptasi Video Game Terbaik, Silent Hill hingga Mario Bros
-
Olski Comeback! Single Baru Jadi Obat Rindu Penggemar
-
Kisah Penyair Legendaris Chairil Anwar 'Si Binatang Jalang' Bakal Diangkat ke Layar Lebar
-
Bocoran Geng Bridesmaid Pernikahan Taylor Swift dan Travis Kelce: Ada Gigi Hadid dan Selena Gomez
-
Ji Chang Wook Ungkap Perbedaan Aktingnya di Fabricated City dan The Manipulated
-
Film Terbaru Ernest Prakasa Lupa Daratan Singgung Kehidupan Artis Papan Atas
-
Amanda Manopo Siap Tanggung Hidup Kenny Austin Jika Karier Suami Seret
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Don't Call Me Ma'am, Kisah Pahit Manis Persahabatan di Usia 40-an