- Tasya Farasya belakangan menulis hal lucu terkait peceraiannya dengan Ahmad Assegaf.
- Kemarin, Tasya menyebut janda bukan status, tapi lifestyle.
- Sementara hari ini, Tasya tak ragu menyebut kalau Ahmad Assegaf adalah suami yang tampan.
Suara.com - Tasya Farasya belakangan aktif membagikan isi pikirannya lewat unggahan di akun Threads-nya.
Di tengah proses perceraiannya dengan Ahmad Assegaf, beauty influencer 33 tahun tersebut dengan bangga menyebut status janda bukan sekadar label, melainkan gaya hidup.
"Selamat pagi, janda itu bukan status, tapi lifestyle," tulis Tasya Farasya pada Senin, (29/9/2025), seraya mengunggah potret dirinya yang tengah berada di Dubai.
Unggahan tersebut sontak jadi sorotan lantaran Tasya blak-blakan mengemas status barunya dengan cara jenaka.
Tak berhenti di situ, keesokan harinya dia kembali membahas soal paras mantan suaminya.
Ibu dua anak tersebut lagi-lagi memuji Ahmad Assegaf tampan.
"Mengakui mantan kita adalah orang tampan adalah sifat jantan seorang wanita eaaa," tulis Tasya pada Selasa, 30 September 2025.
Pernyataan tersebut mengundang reaksi beragam dari warganet.
Ada yang menilai Tasya sedang berusaha tampil kuat dan santai, ada pula yang menganggapnya sindiran halus untuk mantan pasangan.
Baca Juga: Tasya Farasya Ungkap Fakta Soal Konten Uang Bulanan di Amplop, Ternyata Bukan dari Ahmad Assegaf
Seperti diketahui, Tasya resmi melayangkan gugatan cerai terhadap Ahmad Assegaf melalui e-court Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 12 September 2025.
Sidang perdana yang digelar 24 September lalu berakhir tanpa kesepakatan mediasi.
Meski proses hukum masih berjalan, Ahmad sudah lebih dulu menjatuhkan talak.
Secara agama, keduanya sudah berpisah, sementara secara hukum masih menunggu putusan pengadilan.
Perceraian Tasya dan Ahmad ramai diperbincangkan publik lantaran muncul isu dugaan penggelapan dana dalam perusahaan yang membuat Tasya kehilangan kepercayaan.
Dalam persidangan, dia bahkan hanya menuntut nafkah sebesar Rp100 sebagai simbol kekecewaan.
Berita Terkait
-
Tasya Farasya Ungkap Fakta Soal Konten Uang Bulanan di Amplop, Ternyata Bukan dari Ahmad Assegaf
-
Dituding Bercerai Karena Omongan Ibu, Tasya Farasya Bereaksi Keras: Gue Hajar Lu Breh!
-
Suami Tajir Melintir, Tasya Farasya Tuntut Nafkah Anak Rp 100, Sindiran Pedas?
-
Nafkah Simbolis Rp100 Jadi Tren Artis Gugat Cerai: Sindiran Pedas atau Sekadar Formalitas?
-
Tasya Farasya Sentil Penyebar Info A1 Perceraiannya: Sumber Terpercaya Hanya Diri Sendiri
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Bukan Ari Lasso, Ahmad Dhani Sebut Puncak Kejayaan Dewa 19 Ada di Era Once Mekel
-
'Jatuh Hati' Jadi Titik Balik Kariernya, Raisa Kini Percaya Diri Menulis Lagu
-
Blak-blakan, Farida Nurhan Bongkar Rahasia Bahagia Tanpa Suami: Bisa Pakai Jari atau Mainan
-
Cerita Atta Halilintar Di-DM Carles Puyol Hingga Gerard Pique, Tiba-Tiba Nongol di Jakarta
-
Musisi Papan Atas Bersatu di IMUST 2025, Rumuskan Arah Baru Industri Musik Nasional
-
Bukan Pensiun dari Dunia Hiburan, Narji Ungkap Alasan Terjun ke Sawah
-
Momen Kocak Carmen Hearts2Hearts Order Nasi Padang dari Korea Lewat Fancall Bareng Penggemar
-
Review Film Pendek Sore Ini Milik Aksa: Sebuah Sore Sunyi yang Menyalakan Api Kreativitas
-
Istri Sah Habib Bahar Buka Suara, Bantah Tudingan dan Siap Jebloskan Helwa Bachmid ke Penjara
-
Konser eaJ Siap Digelar Akhir Pekan Ini, Stok Tiket Menipis