- Komika Bintang Emon resmi menjadi ayah setelah istrinya, Alca Octaviani, melahirkan anak pertama mereka pada 30 September 2025.
- Dalam unggahan media sosial, Bintang memuji perjuangan Alca selama kehamilan dan persalinan.
- Menikah sejak 24 Juli 2022, kebahagiaan rumah tangga Bintang dan Alca kini semakin lengkap dengan hadirnya bayi yang mereka namakan Sabin.
Suara.com - Kabar gembira datang dari komika Tanah Air, Bintang Emon. Pria bernama lengkap Gusti Muhammad Abdurrahman Bintang Mahaputra ini baru saja resmi menyandang status sebagai seorang ayah.
Sang istri, Alca Octaviani, melahirkan buah hati pertama mereka pada 30 September 2025. Bayi mungil itu diberi panggilan akrab Sabin.
Melalui unggahan di media sosial, Bintang membagikan momen penuh haru sesaat setelah proses persalinan. Dalam foto hitam putih yang dibagikan, terlihat bayi kecil itu terbaring di samping sang ibu, Alca, dengan tatapan hangat yang menggetarkan hati.
Dalam keterangannya, Bintang menceritakan betapa luar biasanya perjuangan sang istri saat menjalani proses persalinan.
“Sedikit gambaran yang saya lihat dari gimana luar biasanya perjuangan dua orang ini. Di ruangan itu bener-bener ngerasa nggak ada gunanya dibanding mereka berdua,” tulis Bintang dalam keterangan unggahannya seperti dikutip pada Rabu (1/10/2026).
Ia juga menyampaikan rasa terima kasih mendalam kepada sang istri yang telah berjuang penuh sejak masa kehamilan hingga proses persalinan.
“Banyak banget yang dikorbankan, tapi hebatnya, ngerasa nggak ada yang dikorbankan. Terima kasih sayang sudah menjemput si miniatur kita,” ungkapnya penuh cinta.
Ucapan syukur juga tak lupa ia tujukan kepada para tenaga medis maupun non-medis yang telah membantu proses kelahiran sang buah hati.
Bintang Emon, yang dikenal dengan gaya komedinya yang cerdas dan kritis, menikah dengan Alca Octaviani pada 24 Juli 2022.
Baca Juga: Mak Vera Bocorkan Paras Anak Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya: Gen Bulenya Kuat Banget
Pernikahan tersebut kala itu menjadi sorotan publik, mengingat Bintang termasuk salah satu komika muda yang sedang berada di puncak popularitas. Hubungan keduanya berjalan harmonis dan kini semakin lengkap dengan hadirnya Sabin di tengah keluarga kecil mereka.
Kehadiran anak pertama tentu menjadi babak baru dalam kehidupan pasangan ini. Bintang, yang biasa tampil jenaka di panggung, menunjukkan sisi emosionalnya sebagai suami sekaligus ayah. Ucapannya yang tulus kepada Alca memperlihatkan betapa besar rasa syukur dan cintanya.
Kabar bahagia ini segera dibanjiri doa dari rekan sesama komika, artis, hingga warganet. Banyak yang mengucapkan selamat sekaligus mendoakan agar Sabin tumbuh sehat, bahagia, dan kelak menjadi kebanggaan keluarga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?
-
Bantah Ruben Onsu Nunggak Cicilan, Pengacara: Uang Bulanan Sarwendah Rp200 Juta Tak Pernah Telat
-
2 Tahun Disimpan Rapat, Ini Perjalanan Cinta Boiyen dengan Suami yang Dosen
-
Desta Akui Takut Tenggelam dalam Imitasi, Ini Tantangan Terberatnya Jadi Dono
-
Azizah Salsha Akhirnya Buka-bukaan Soal Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Sinopsis Men in Black II: Misi Agen J dan K Hadapi Alien Seksi, Malam Ini di Trans TV
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin
-
Review The Running Man, Ketika Reality Show Jadi Ajang Bertahan Hidup
-
Bikin Geleng-Geleng Kepala, Andre Taulany Beri Kado Nakal untuk Malam Pertama Boiyen