- Ayu Chairun Nurisa mengaku siap damai dan cabut laporan terhadap Ashanty.
- Syarat berdamai, Ayu meminta Ashanty untuk mencabut laporannya.
- Pengacara Ayu juga meminta Ashanty untuk tidak membawa instantsi dalam kasus ini.
Suara.com - Di tengah perseteruan panas yang melibatkan saling lapor polisi, secercah harapan untuk berdamai muncul dari pihak Ayu Chairun Nurisa, mantan karyawan Ashanty.
Ayu mengisyaratkan kesediaannya untuk mengakhiri konflik hukum ini.
Isyarat damai hadir saat Ayu Chairun Nurisa melakukan konferensi pers pada Senin (6/10/2025) sore tadi.
Ayu mengatakan, perdamaian bisa saja terjadi asal Ashanty mencabut laporan terlebih dulu.
"Iya, maunya sih kalau mereka cabut LP, kita juga cabut laporan juga ya," ujar Ayu Chairun Nurisa dalam keterangannya di kawasan Kukusan, Depok, siang tadi.
Stifan Heriyanto, pengacara Ayu Chairun Nurisa juga mengikuti ucapan kliennya.
Sama seperti Ayu, ia berharap pihak Ashanty tak lagi melibatkan instansi dalam masalah ini.
"Enggak jadi masalah sih, saya enggak ikut campur kalau mau damai ya. Yang penting jangan singgung-singgung kuasa hukum, itu aja sih. Jangan bawa instansi jugalah gitu, nama-nama instansi itu enggak perlu diiniinlah," kata Stifan Heriyanto.
Seperti diberitakan sebelumnya, Ashanty melaporkan karyawannya, Ayu Chairun Nurisa atas dugaan penggelapan dana Rp2 miliar ke Polres Tangerang Selatan.
Baca Juga: Eks Karyawan Ngaku Diintimidasi Pihak Ashanty: Untung Cewek, Kalau Cowok Udah Gue Gebukin
Kekinian, ia juga berencana membuat laporan baru ke Polda Metro Jaya karena difitnah melakukan perampasan aset.
Sementara itu, Ayu Chairun Nurisa melaporkan Ashanty atas dugaan perampasan aset dan ilegal akses.
Tak hanya istri Anang Hermansyah, ada karyawan lain yang juga ikut dilaporkan.
Laporan tersebut terdaftar di dua polres yang berbeda. Pertama di Polres Metro Jakarta Selatan dan yang kedua adalah Polres Tangerang Selatan.
Untuk aset yang dirampas ada dompet, handphone serta ATM.
Sementara mobil dan rumah diberikan secara sukarela sebagai jaminan atas dugaan penggelapan dana.
Berita Terkait
-
Eks Karyawan Ngaku Diintimidasi Pihak Ashanty: Untung Cewek, Kalau Cowok Udah Gue Gebukin
-
Ashanty Bantah Rampas Aset, Mantan Karyawan Ungkap Barang-Barang yang Diambil Paksa
-
Eks Karyawan Ashanty Ngaku Disuruh Teken Surat Penggelapan Rp2 Miliar: Hitungannya Saya Enggak Tahu
-
Dapat Ujian Bertubi-tubi, Ashanty Terharu Dapat Antrian Haji 2026: Ternyata Ini Hadiahnya
-
Fakta di Balik Ashanty Disebut Rampas Aset eks Karyawan Dini Hari
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV