Entertainment / Gosip
Selasa, 14 Oktober 2025 | 11:47 WIB
Nadya Almira [Instagram/nadya_almira]
Baca 10 detik
  • Kasus lama yang kembali mencuat membuat kondisi mental Nadya Almira terguncang.

  • Ia mengalami tremor, sulit tidur, dan kecenderungan untuk menyendiri.

  • Meski terdampak secara psikologis, Nadya belum berencana konsultasi ke profesional dan berharap masalah segera selesai.

Suara.com - Diangkatnya kembali kasus yang terjadi 12 tahun silam memberikan dampak signifikan pada kondisi psikologis Nadya Almira.

Meskipun tidak berpengaruh pada pekerjaannya, Nadya mengaku kondisi mentalnya sangat terganggu beberapa hari belakangan ini.

Ia merasakan guncangan hebat yang tidak pernah ia duga sebelumnya.

Rasa kaget menjadi reaksi pertamanya saat mengetahui masalah yang ia anggap selesai kini menjadi konsumsi publik lagi.

"Iya pasti kaget, pasti kaget. Kan awalnya Nadya tahunya tuh sudah sehat gitu loh, jadi kalau tiba-tiba dikasih tahu dan cara ngasih tahunya seperti ini, memang kaget banget," ungkapnya di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin, 13 Oktober 2025.

Nadya Almira dan kuasa hukumnya (Youtube/Denny Sumargo)

Kondisi tersebut bahkan memicu reaksi fisik yang tidak terkendali.

Nadya mengaku tubuhnya sering bergetar hebat atau tremor saat berada di keramaian, seperti ketika berada di studio.

"Kayak pas di sana aja, di studio juga tremor banget gitu kan. Berasa banget," kata dia.

Selain itu, ia juga mengalami kesulitan tidur hingga siang hari. Waktunya lebih banyak dihabiskan untuk melamun tanpa melakukan aktivitas apa pun.

Baca Juga: Terancam Kasusnya Diviralkan Lagi, Nadya Almira Malah Tantang Balik Adik Korban Kecelakaannya

"Beberapa hari ini berdoa aja sih. Baru berasa juga gitu ya, baru sadar kalau, 'Wah, kena nih ke psikologis', karena nggak bisa tidur, benar-benar bisa nggak tidur sampai siang gitu. Terus banyak ngelamunnya, jadi nggak tidur pun nggak ada yang dikerjain gitu," papar Nadya Almira.

Akibatnya, kini ia merasa lebih ingin menyendiri dan takut untuk berbicara di depan banyak orang.

"Jadi pengin sendirian gitu. Bukan minder ya, jadi lebih banyak melamun, lebih banyak diam. Takut gitu loh, mau bicara tuh takut. Terus ya di depan banyak orang kayak gemetar, badannya bergetar gitu," jelas Nadya Almira.

Meski merasakan tekanan psikologis yang berat, Nadya Almira mengaku belum memiliki rencana untuk berkonsultasi dengan psikolog.

"Belum ada pikiran untuk ke sana. Semoga masalahnya cepat selesai aja. Dengan masalah yang selesai, bisa membaik lagi aja," pungkasnya. 

Load More