-
Kakak Raisa unggah tulisan bijak soal kebenaran dan ego.
-
Unggahan dikaitkan dengan prahara rumah tangga Raisa dan Hamish.
-
Kolom komentar banjir doa dan dukungan dari para warganet.
Suara.com - Di kala kabar perceraian Raisa Andriana dan Hamish Dauh ramai diperbincangkan, unggahan terbaru kakak penyanyi bersuara merdu tersebut di Instagram pun turut menjadi sorotan publik.
Lewat unggahan Instagramnya, Rinaldi Nur Pratama, kakak Raisa Andriana mengunggah tulisan penuh makna yang menyinggung soal kebenaran, ego, dan proses bertumbuh.
"Kebenaranmu belum tentu kebenaran sejati. Kita sering terlalu cepat menganggap sesuatu itu benar, padahal kadang yang kita lindungi bukan kebenaran, melainkan ego yang takut salah," tulis Rinaldi Nur Pratama, kakak Raisa pada unggahan Instagramnya, Jumat 24 Oktober 2025.
Rinaldi menyoroti pentingnya diam dan mendengar sebagai bagian dari kebijaksanaan, bukan sekadar adu cepat dalam berbicara atau membenarkan diri.
"Ada masa di mana kita harus berani diam. Berhenti menjelaskan, berhenti membenarkan dan hanya duduk bersama pikiran sendiri," lanjutnya.
Karena dengan diam, Rinaldi beranggapan seseorang bisa menemukan kebenaran yang sesungguhnya.
"Mungkin di situlah kebenaran tinggal, bukan di kepala yang ingin menang tapi di hati yang berani mengakui bahwa tak semua yang kita yakini adalah kebenaran yang sesungguhnya," kata Rinaldi.
Kemudian, kakak ipar Hamish Daud ini menutup pesan penuh maknanya itu dengan arti sebuah pertumbuhan diri.
"Dan mungkin itulah inti dari arti kata bertumbuh. Belajar menerima bahwa kita tak selalu benar," pungkasnya.
Baca Juga: Dulu Julia Prastini yang Bujuk Na Daehoon Nikah Meski Belum Siap, Kini Diduga Mendua Karena Ekonomi
Meskipun tidak menyebut nama atau peristiwa spesifik, unggahan Rinaldi yang berdekatan dengan kabar keretakan rumah tangga Raisa membuat banyak orang mengaitkan tulisan tersebut dengan situasi yang tengah dihadapi keluarga sekarang.
Kolom komentar unggahan kakak Raisa ini pun langsung dibanjiri oleh doa dan dukungan dari rekan artis hingga para penggemar.
"Kak! doa terbaik buat kak Aldi dan keluarga," ujar Tya Ariestya dalam kolom komentar.
"Doa terbaik buat keluarga Raisa," komentar akun @ode.au***.
"Apapun itu, semoga yang terbaik untuk kak Aldi, kak Yaya dan keluarga," timpal akun @_ertenity***.
Berita Terkait
-
Gaji Fantastis Raisa Kalau Mau Jadi Aspri Hotman Paris, Belum Termasuk Bonus!
-
Bukan Hinaan, Julukan Jenaka Patricia Gouw untuk Raisa dan Tasya Farasya Banjir Pujian
-
3 Artis yang Langsung Ditawari Hotman Paris Jadi Aspri Usai Cerai, Terbaru Raisa
-
Beda Silsilah Keluarga Raisa dan Hamish Daud yang Putuskan Cerai
-
Kabar Cerai Raisa Bikin Geger, Hotman Paris Gercep Tawarkan Jadi Aspri: Soal Duit Gak Usah Pikirin
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Curhat Pilu Lula Lahfah ke Keanu Agl Sehari Sebelum Meninggal Dunia: Gue Takut Banget
-
Dispatch Ungkap Rahasia Cha Eun Woo Hindari Pajak Rp230 Miliar, Semua Anggota Keluarga Terlibat
-
Nyesek! Keanu Agl Bongkar Rencana Bareng Lula Lahfah Bulan Depan
-
Momen Haru Wendy Walters di Pemakaman Lula Lahfah, Unggah Foto Kenangan di IG
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"