Entertainment / Gosip
Selasa, 06 Januari 2026 | 13:38 WIB
Devano Danendra dan Iis Dahlia [Suara.com/Ismail]
Baca 10 detik
  • Penyanyi Devano Danendra mengganti nama panggungnya menjadi Devano demi kemudahan pelafalan dan penyederhanaan.
  • Iis Dahlia mengonfirmasi hal tersebut di Jakarta Selatan pada Senin, 5 Desember 2025, tanpa unsur mistis.
  • Perubahan nama hanya berlaku untuk panggung, sementara identitas administrasi negara Devano tetap sama seperti semula.

Suara.com - Keputusan penyanyi sekaligus aktor muda Devano Danendra untuk mengubah nama panggungnya menjadi Devano menuai perhatian publik. Langkah rebranding ini pun mendapatkan tanggapan langsung dari sang ibunda, Iis Dahlia.

Ditemui di kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan, pada Senin, 5 Desember 2025, pedangdut senior tersebut membenarkan keputusan putranya. 

Menurut Iis, alasan utama perubahan tersebut bukan karena hal mistis atau buang sial, melainkan murni demi penyederhanaan dan kenyamanan pelafalan.

"Enggak lah, enggak (buat buang sial). Karena banyak orang yang suka salah nyebutin nama dia, 'Danendra'-nya ya. Ada yang sebut Danendro, ada Darendra. Jadi dia bilang, 'Udahlah, mau yang simpel aja deh, Ma'," ungkap Iis Dahlia kepada awak media.

Pelantun Payung Hitam ini mengaku tidak keberatan dengan keputusan sang buah hati. Dia justru berkaca pada pengalamannya sendiri saat merintis karier di dunia hiburan. 

Iis Dahlia. [Instagram]

Iis menjelaskan bahwa dia pun pernah melakukan hal serupa demi branding yang lebih kuat.

"Enggak apa-apa. Aku aja kan nama asliku Laeliyah. Iis Laeliyah diganti Iis Dahlia karena orang selalu salah panggil, ada yang ngomong Laela. Gitu," jelasnya santai.

Meski demikian, Iis menegaskan bahwa perubahan ini hanya berlaku untuk kebutuhan profesional sebagai nama panggung. Secara administrasi negara, identitas putranya tidak berubah. 

"Nama panggung aja. Kalau di KTP mah tetap panjang, tetap," tambahnya.

Baca Juga: Reza Rahadian Pilih 3 Aktor Muda Penerus Generasi Emas Perfilman Indonesia, Siapa Saja?

Dalam kesempatan yang sama, pedangdut 53 tahun ini juga menepis isu bahwa pergantian nama tersebut berkaitan dengan tuntutan peran atau upaya membuang nasib buruk. 

Bagi Iis, yang terpenting adalah kedewasaan dan kemandirian Devano yang kini semakin matang.

Sebagai orang tua, Iis hanya menitipkan pesan agar putranya tetap membumi di tengah kariernya yang terus menanjak. Dia tidak menuntut banyak selain menjaga ibadah dan komunikasi keluarga.

"'Mama maunya adek jangan tinggalin salatnya, berbuat baiknya, sedekahnya, karena alhamdulillah rezekinya ada. Terus, jangan enggak telepon Mama lama-lama'," tutur Iis mengulang nasihatnya pada Devano.

Menutup pembicaraan, Iis menekankan bahwa seberapa pun dewasa dan mandirinya Devano, posisi sang anak tidak akan berubah di matanya. 

"Aku selalu bilang sama dia, 'Mau setua apa pun lu, lu tetap anak gue' Jadi tetap aja buat mama tuh adek seperti bayi," pungkasnya.

Load More