Suara.com - Penyanyi Katy Perry buka-bukaan tentang obat-obatan yang ia konsumsi untuk mengatasi depresinya dalam wawancara dengan Howard Stren, Selasa (21/7/2020) kemarin.
Dilansir Insider, Katy Perry mengatakan ia mengalami depresi klinis saat mengejarkan album terbarunya, Smile.
"Rekaman album ini penuh harapan dan ketahanan dan kegembiraan karena ini dibuat pada masa terburuk ketika aku secara klinis tertekan karena perubahan karir," kata Katy.
Ia menjelaskan bahwa albumnya yang terakhir, Witness, tidak memenuhi harapannya.
Meski sebelumnya ia juga pernah mengalami depresi, Katy mengatakan apa yang dialaminya baru-baru ini berbeda, terasa lebih buruk.
Katy harus berjuang untuk menemukan hiburan dalam musik setelah merilis Witness itu.
Tunangan Orlando Bloom ini mengaku pernah merasa malu ketika harus minum antidepresan, terlebih ketika lagunya, Firework, memiliki pesan positif dan kecintaan terhadap diri sendiri.
Namun, obat tersebut membantunya untuk pulih setelah berminggu-minggu tidak bisa bangun dari tempat tidur. Menjadikan obat sebagai penopang hidupnya untuk bangkit kembali.
Berdasarkan data National Health and Nutrition Survey Amerika Serikat, sekitar satu dari 10 orang masyarakatnya mengonsumsi antidepressan. Menjadikannya sebagai obat resep paling umum ketiga.
Baca Juga: Kecemasan dan Depresi, Bisa Jadi Tanda Virus Corona Menyerang Sistem Saraf
Istilah antidepressan sebenarnya mengacu pada beberapa jenis obat, termasuk SSRI (selective serotonin reuptake inhibitors), SNRI (selective norepinephrine reuptake inhibitors), MAOI (Monoamine oxidase inhibitors), lithium, dan stimulan.
Obat-obatan ini bekerja dengan berbagai cara dengan menargetkan neurotransmitter, pembawa pesan kimiawi yang terlibat dalam kondisi depresi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar