Suara.com - Susu berbasis nabati seperti susu kedelai hingga almond dianggap lebih sehat daripada sisi sapi. Padahal susu jenis ini kadang tak lebih baik.
Melansir dari Huffpost, susu yang terbuat dari gandum, almond, biji rami, kacang polong atau kedelai mungkin membuat Anda merasa seperti Anda membuat pilihan yang sehat. Susu jenis ini memang lebih baik bagi Anda yang memiliki alergi sapi perah atau sensitivitas.
Para ahli mengatakan bahwa ketika memilih antara susu berbasis nabati dan sapi, keduanya tidak lebih baik satu sama lain. Keduanya bisa baik atau buruk bagi Anda, tergantung pada berbagai faktor.
Misalnya, beberapa susu sapi perah menggunakan banyak hormon dalam produksi susu. Beberapa susu berbasis nabati mengemas gula dan karagenan.
"Semua bentuk susu sapi akan mengandung hormon pertumbuhan alami. Namun beberapa mengandung hormon pertumbuhan sintetis yang dikenal sebagai RGGH atau RBST. Ini berpotensi terkait dengan peningkatan risiko beberapa kondisi, termasuk resistensi antibiotik," kata Dr. Gretchen San Miguel, kepala medis untuk Medi-Weightloss, rantai penurunan berat badan.
"Namun susu sapi adalah sumber yang sangat baik dari banyak nutrisi, termasuk kalsium, vitamin D, kalium, asam lemak seperti cla dan omega-3, kalium, magnesium dan banyak lagi," imbuhnya.
Sedangkan untuk susu berbasis nabati, beberapa menambah gula dan carragentenan atau bahan yang berpotensi berbahaya.
Jika Anda mencari susu berbasis nabati yang paling sehat, pilih satu tanpa tambahan gula atau aditif. Jika Anda mencari susu sapi yang paling sehat, pilih satu tanpa hormon tambahan.
Jika Anda berusaha menghindari lemak jenuh karena kondisi jantung, maka Anda mungkin perlu menghindari jenis susu susu kecuali skim. Jika Anda mengawasi asupan karbohidrat Anda, susu gandum mungkin bukan pilihan terbaik untuk Anda.
Baca Juga: Agar Susu Sapi Perah Lokal Berkualitas, Ini yang Mesti Diperhatikan
"Fokusnya ada pada dasar susu Anda. Misalnya, beras dan gandum yang memiliki gula atau karbohidrat lebih tinggi di mana terjadi secara alami dan lebih sedikit lemak daripada susu almond," kata Kylene Bogden, seorang ahli diet terdaftar dan penasihat kesehatan.
Pada akhirnya, setiap opsi susu hadir dengan manfaat dan kelemahan. Ketika Anda mencari pilihan yang paling sehat maka pelajari label produknya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya