Suara.com - Anda mungkin pernah bahkan sering kali merasa suasana hati sedang buruk, frustasi, sedih, hingga kecewa. Di saat-saat seperti ini, mental Anda sedang benar-benar diuji.
Melansir dari Healthline, saat Anda berada di fase merasa sedih, kecewa hingga frustasi, maka berikut lima cara mudah mengatasinya, antara lain:
1. Jalan-jalan di taman
Berjalan-jalan sebentar di taman terdekat, atau ruang hijau lainnya bisa membantu untuk menghilangkan suasana hati yang buruk. Berjalan di alam, pada kenyataannya meningkatkan produksi hormon bahagia, pembawa pesan kimia yang membantu mengatur suasana hati.
Menghabiskan hanya 10 atau 15 menit di bawah sinar matahari juha dapat memicu produksi serotonin, bersama dengan lebih banyak endorfin, menghasilkan dosis besar bahan kimia yang meningkatkan suasana hati.
2. Tertawalah
Ada alasan bagus mengapa begitu banyak guru dan pembicara publik cenderung membuat lelucon atau komentar jenaka. Hal ini disebabkan karena tertawa dapat membantu meredakan ketegangan dan membuat semua orang merasa sedikit lebih berenergi.
3. Coba aromaterapi
Indera penciuman Anda dapat berkomunikasi langsung dengan amigdala, bagian otak yang membantu mengatur emosi. Itu sebabnya aroma yang memicu kenangan positif atau nostalgia sering membantu meredakan ketegangan dan kecemasan.
Baca Juga: Tips Hilangkan Rasa Sakit Gigi Selain Pakai Obat Pereda Nyeri
Hubungan antara otak dan indra penciuman Anda juga dapat membantu menjelaskan mengapa hal-hal yang berbau harum dapat membuat Anda merasa baik.
4. Pelukan
Pelukan dan kasih sayang fisik lainnya dapat memberi isyarat pada tubuh Anda untuk melepaskan oksitosin dan membantu Anda merasa lebih dekat dengan orang yang Anda cintai.
5. Telepon orang terdekat
Baik Anda baru saja melewati hari yang panjang dan melelahkan atau mengalami peristiwa yang membuat Anda stres, pesan cinta dan dukungan yang cepat dapat sangat membantu mengangkat semangat Anda.
Bahkan obrolan 5 menit dengan pasangan, sahabat, atau keluarga dapat meningkatkan semangat Anda dan membantu Anda menghilangkan suasana hati yang suram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Terobosan Baru Lawan Kebutaan Akibat Diabetes: Tele-Oftalmologi dan AI Jadi Kunci Skrining
-
5 Buah Tinggi Alkali yang Aman Dikonsumsi Penderita GERD, Bisa Mengatasi Heartburn
-
Borobudur Marathon Jadi Agenda Lari Akhir 2025
-
Waspada Konsumsi Minuman Soda Diet, Temuan Terbaru Sebut Risiko Penyakit Hati Naik hingga 60%
-
Inovasi Kedokteran Gigi yang Siap Ubah Layanan Kesehatan Mulut Indonesia
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?
-
Gaya Hidup Modern Picu Kelelahan, Inovasi Wellness Mulai Dilirik Masyarakat Urban
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia