Suara.com - Selebriti Kourtney Kardashian menceritakan pengalamannya selama menjalani program in vitro fertilisation (IVF) atau bayi tabung ketika ia dan suaminya, Travis Barker, ingin memiliki seorang anak ketika awal-awal berpacaran.
"Travis dan aku pernah ingin punya anak. Dokterku mengarahkan untuk melakukan program IVF, dan ini bukan pengalaman yang menyenangkan," ujar Kourtney dalam episode The Kardashian terbaru.
Menurutnya, obat yang diberikan dokter kepadanya justru membuatnya seolah mengalami menopause.
"Aku pikir karena aku sangat berhati-hati dengan apa yang aku makan, obatnya seperti menunjukkan reaksi berlawanan dan bekerja sebagai kontrasepsi, alih-alih membantu kami," sambungnya, dilansir Today.
Selain itu, obat yang ia konsumsi juga membuatnya depresi.
"Aku merasa sedikit aneh, tidak seperti diriku sendiri, sangat moody dan sensitif. Aku setengah gila," imbuhnya.
Benarkah obat IVF menyebabkan 'menopause'?
Salah satu obat yang biasa digunakan dalam IVF, karena dapat meningkatkan stimulasi dan mencegah efek dari sindrom hiperstimulasi ovarium (OHSS).
"Obat tersebut bekerja dengan menghentikan pelepasan hormon yang biasanya merangsang produksi estrogen dan ovulasi sel telur dari ovarium," kata ahli kesuburan Jenna Turocy dari Pusat Kesuburan Universitas Columbia, AS.
Baca Juga: Biaya Bayi Tabung Capai di RSUD Mataram Rp 50 Juta Dengan Tingkat Keberhasilan 40 Persen
Kurangnya estrogen dari obat dapat menyebabkan gejala mirip tanda-tanda menopause.
"Banyak wanita akan bereaksi terhadap obat yang digunakan selama IVF," sambung Turocy.
Efek sampingnya bisa berupa rasa sakit atau memar di tempat suntikan serta mula memerah, merasa down atau mudah tersinggung, sakit kepala, gelisah atau kembung.
Dampak buruk tersebut juga bersifat sementara dan akan hilang ketika obat berhentik digunakan. Hormon biasanya kembali ke tingkat dasar dalam waktu dua minggu.
Namun, Turocy menekankan bahwa ada perbedaan antara mengalami gejala menopause selama menjalani IVF dengan benar-benar mengalami menopause.
"Penting untuk memahami bahwa perawatan kesuburan termasuk IVF tidak menyebabkan menopause. Infertilitas cukup sulit menyebabkan hal itu," lanjutnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya