Suara.com - Pemerintah memprediksi ada lebih dari 85 juta penduduk Indonesia yang melakukan mudik jelang Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah. Tidak sedikit dari pemudik yang melakukan perjalanan darat, terutama menggunakan kendaraan pribadi.
Terkait hal ini, Ketua Ikatan Dokter Indonesia Wilayah Jawa Tengah, dr. Djoko Handojo, menyarankan pemudik yang pulang kampung menggunakan kendaraan pribadi melalui jalan tol menyiapkan urinoar darurat.
Hal ini dikarenakan kepadatan lalu lintas kendaraan di jalan tol pada masa mudik Lebaran dikhawatirkan membuat pemudik kesulitan menemukan kamar kecil.
"Mudik Lebaran tahun ini diperkirakan sangat padat, terutama yang akan melewati jalan tol," kata Djoko dikutip dari ANTARA, Jumat (22/4/2022).
"Oleh karena itu disarankan untuk membawa alat bantu darurat untuk buang air kecil," ia menambahkan.
Selain itu, dia menyarankan pemudik yang hendak pulang kampung menggunakan kendaraan pribadi menyiapkan cukup bekal makanan dan minuman.
"Persiapkan minuman yang cukup, terutama (untuk) anak-anak, karena panas bisa menyebabkan dehidrasi," katanya.
Djoko juga mengingatkan warga agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan meski angka kasus penularan COVID-19 sudah turun.
Bahkan apabila pandemi telah beralih ke endemi, ia mengatakan, warga sebaiknya tetap menggunakan masker untuk mencegah penularan virus.
Baca Juga: Cianjur Mulai Ramai Pemudik, dari Pagi Sampai Sore Didominasi Kendaraan Luar Kota
Berita Terkait
-
Cerita Dokter Rosa Driver GrabCar, Bantu Penumpang Melahirkan di Mobil: Saya Bersyukur Berguna
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Bela Sejawat Spesialis Jantung, Dokter Tirta Emosi Skakmat Netizen Soal Mitos GERD dan Lula Lahfah
-
Antara Jurnal Scopus dan Kerokan: Membedah Pluralisme Medis di Indonesia
-
Ini Tips Rencanakan Mudik Sekaligus Ide Liburan Bersama Keluarga
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Cedera Tendon Achilles: Jangan Abaikan Nyeri di Belakang Tumit
-
Super Flu: Ancaman Baru yang Perlu Diwaspadai
-
3D Echocardiography: Teknologi Kunci untuk Diagnosis dan Penanganan Penyakit Jantung Bawaan
-
Diam-Diam Menggerogoti Penglihatan: Saat Penyakit Mata Datang Tanpa Gejala di Era Layar Digital
-
Virus Nipah Sudah Menyebar di Sejumlah Negara Asia, Belum Ada Obatnya
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak
-
Cara Kerja Gas Tawa (Nitrous Oxide) yang Ada Pada Whip Pink
-
Ibu Tenang, ASI Lancar: Kunci Menyusui Nyaman Sejak Hari Pertama
-
Kisah Desa Cibatok 1 Turunkan Stunting hingga 2,46%, Ibu Kurang Energi Bisa Lahirkan Bayi Normal