Suara.com - Kita mungkin pernah mendengar tentang berbagai jenis makanan yang baik untuk otak, tetapi makanan seperti apa yang sebenarnya memberikan nutrisi yang berguna meningkatkan ingatan, perhatian, dan suasana hati?
Menurut Chairman, Herbalife Nutrition Institute, David Heber mengatakan nutrisi memengaruhi kesehatan otak dalam berbagai cara. Apa yang kita makan tidak hanya memberi energi pada sel-sel otak kita, tetapi juga memberikan kebahagiaan dalam hidup, yang dapat mendukung suasana hati yang stabil.
"Para ilmuwan gizi telah mencatat bahwa makanan yang kita konsumsi dapat memiliki efek yang jauh lebih kompleks pada suasana hati dan temperamen kita,” jelas David dalam siaran pers yang Suara.com terima belum lama ini.
Berikut ini adalah rekomendasi utama saya untuk ditambahkan ke dalam makanan Anda:
Minyak Ikan
Jika ada satu makanan yang dapat dikaitkan dengan kesehatan otak, mungkin ini adalah makanan yang tepat. Alasannya adalah ikan berlemak - seperti ikan sarden, salmon, dan trout - memiliki kadar omega-3 yang tinggi. Ikan yang dipelihara di peternakan, termasuk ikan nila dan beberapa jenis salmon, memiliki kandungan omega-3 dan omega-6.
Sekitar 60 persen otak terdiri dari lemak, dan asam lemak omega-3 berantai panjang (EPA dan DHA) yang terdapat dalam ikan adalah jenis lemak yang tidak diproduksi dengan efisien oleh tubuh, sehingga harus mendapatkannya dari makanan. Asam lemak omega-3 juga berguna untuk menjaga kesehatan jantung Anda.
Teh Hitam dan Teh Hijau
Teh hitam dan teh hijau memberikan hidrasi sepanjang hari yang penting untuk otak, sambil memulai aktivitas termogenik (metabolisme) dan meningkatkan rasa energi. Kafein dikenal karena manfaat alami dalam meningkatkan metabolisme, sementara teh hijau memiliki sifat antioksidan.
Baca Juga: 10 Tips Membuat Sayur Tetap Segar dan Tahan Lama
Teh-teh ini juga mendukung aktivitas antioksidan dalam tubuh, yang membantu melindungi dari kerusakan radikal bebas. Jangan langsung minum teh Anda, berikan waktu agar air dapat mengekstrak dan mengkonsentrasikan komponen teh sehingga Anda mendapatkan manfaat maksimal.
Lutein
Lutein adalah senyawa fitonutrien antioksidan berwarna kuning yang ditemukan dalam bayam, kubis dan alpukat, serta suplemen makanan untuk kesehatan mata. Lutein terkonsentrasi di bagian belakang mata pada area yang disebut makula, yang paling terpapar sinar ultraviolet akibat fokus cahaya oleh lensa mata.
Mata terhubung dengan otak melalui saraf optik, dan lutein diangkut ke otak di mana konsentrasinya lebih tinggi daripada di dalam darah (58% antioksidan seperti karoten dalam otak, tetapi hanya 28% dari keluarga fitonutrien ini dalam aliran darah). Sekarang ada studi baik pada orang muda maupun lansia yang menunjukkan efek positif lutein pada fungsi otak.
Dark Cokelat
Makanan lezat ini kaya akan flavonoid, tetapi pastikan Anda mendapatkan cokelat dengan kandungan kakao setidaknya 70%. Flavonoid, yang merupakan antioksidan kuat yang dapat meningkatkan daya ingat dan membantu melambatkan penurunan mental terkait usia, terdapat dalam kakao tetapi tidak semua cokelat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Terobosan Baru Lawan Kebutaan Akibat Diabetes: Tele-Oftalmologi dan AI Jadi Kunci Skrining
-
5 Buah Tinggi Alkali yang Aman Dikonsumsi Penderita GERD, Bisa Mengatasi Heartburn
-
Borobudur Marathon Jadi Agenda Lari Akhir 2025
-
Waspada Konsumsi Minuman Soda Diet, Temuan Terbaru Sebut Risiko Penyakit Hati Naik hingga 60%
-
Inovasi Kedokteran Gigi yang Siap Ubah Layanan Kesehatan Mulut Indonesia
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?
-
Gaya Hidup Modern Picu Kelelahan, Inovasi Wellness Mulai Dilirik Masyarakat Urban
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia