Suara.com - Wakil Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto mengungkapkan, partai politik di Koalisi Indonesia Maju pengusung Prabowo Subianto bakal bertemu di Kantor DPP Golkar, Kamis (14/9/2023) malam nanti.
"Nanti malam akan ada pertemuan di Golkar kan para ketum dan peserta tim, saya akan ikut ke sana, tapi belum tahu agendanya apa," kata Yandri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (14/9/2023).
Pertemuan itu, kata Yandri, akan dilakukan mulai pukul 19.00 WIB. Ia menyampaikan, jika dalam pertemuan itu semua partai pengusung Prabowo bakal hadir.
"Insyaallah hadir, ada PAN, Golkar, Gerindra, PBB, Gelora hadir," sebutnya.
Menurut dia, jika pertemuan nanti hanya makan malam dengan diselingi diskusi-diskusi. Saat ditanya apakah akan membahas terkait dengan dinamika Pilpres 2024, Yandri memastikan hal tersebut.
"Makan malam pastinya, sama ngoborol-ngobrol. Ya pasti, pastilah namanya koalisi Pilpres pasti (pembicaraan)," ucap dia.
Sebelumnya, Sekretaris Jenderal DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Eddy Soeparno, menegaskan, jika partainya tetap akan berkomitmen memberikan dukungan meski nantinya nama Erick Thohir tak dipinang menjadi bacawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Ia menyatakan, memang dalam perjalanannya PAN sudah menyodorjan nama Erick sebagai bacawapres Prabowo.
"Kami sudah menyatakan komitmen kami untuk berada di barisan pak Prabowo dan kami sudah sampaikan kehendak kami untuk mendorong pak Erick Thohir sebagai cawapresnya," kata Eddy di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (8/9/2023).
Baca Juga: Ogah Cemburu Lihat Kemesraan Prabowo-Ridwan Kamil, PAN Tetap Sodorkan Erick Thohir Jadi Cawapres
Kendati begitu, ia menegaskan, jika nanti bukan nama Erick yang dipilih menjadi cawapres Prabowo, maka PAN tetap akan menghormati.
Selain itu, PAN juga akan tetap melaksanakan keputusan untuk memenangkan Prabowo di Pilpres 2024 mendatang.
"Tetapi jika memang nanti dalam pembicaraan-pembicaraan di antara para ketum itu yang keluar adalah nama selain nama-nama yang sudah diusulkan, bahkan mungkin nama yang betul-betul berbeda dari usulan para ketum yang ada, saya kira, kami semua akan menghormati dan melaksanakan itu sebagai keputusan dalam pemenangan Pilpres," tuturnya.
Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir digadang-gadang menjadi cawapres terkuat yang bisa mendongkrak elektabilitas Prabowo Subianto.
Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menilai, jika Erick dipilih menjadi pendamping Prabowo maka akan memberikan dampak positif untuk Menteri Pertahanan itu.
"Saya katakan figur Erick Thohir ini sangat bagus, kinerja sudah ada dan sangat bergerak cepat, ini saya kira jadi pandangan positif jika nanti sebagai Cawapres Prabowo Subianto," kata Adib, Jumat (8/9/2023).
Berita Terkait
-
Ogah Cemburu Lihat Kemesraan Prabowo-Ridwan Kamil, PAN Tetap Sodorkan Erick Thohir Jadi Cawapres
-
Sambangi Prabowo Subianto, Ridwan Kamil Bawa Oleh-oleh Cilok
-
Pratama Arhan Disindir Netizen Usai Temui Prabowo Subianto
-
Momen Prabowo Makan Cilok Bareng Ridwan Kamil: Raos Pisan
-
Azizah Salsha dan Pratama Arhan Bertemu Prabowo, Ekspresinya Tegang Banget
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024