Suara.com - Sultan Ternate ke-49, Hidayat. M Syah, mengaku senang dikunjungi Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan. Hidayat berharap kehadiran Anies di Maluku Utara makin memperkuat pesan perubahan bagi Indonesia yang lebih adil dan makmur untuk semua.
Anies datang bersama istri dan putrinya di Kedaton Kesultanan Ternate disambut dengan prosesi adat Joko Kaha sebuah ungkapan selamat datang dengan membilas kaki dengan air sentosa dan membersihkan dengan rumput fartagu.
Anies bersilaturahim ke Kedaton Kesultanan Maluku Utara dengan menyambangi Kedaton Kesultanan Ternate untuk bertemu dengan keluarga besar Sultan Ternate ke-49, Hidayat M Syah.
"Semoga dengan hadirnya Pak Anies ini membawa berkah, pencerahan untuk masyarakat Maluku Utara dan memberi keadilan bagi rakyat Maluku Utara saat ini," ujar Sultan Hidayat dalam keterangan pers disiarkan di Jakarta, Jumat (26/1/2024).
Sultan Hidayat mengaku sudah mengidolakan Anies saat masih menjadi rektor Universitas Paramadina, dan telah mengikuti rekam jejak dan sepak terjangnya, termasuk saat menjadi Gubernur Jakarta.
Sementara Anies mengaku bersyukur bisa bersilaturahmi dengan Sultan Ternate ke-49.
"Ini adalah sebuah kehormatan karena kita datang ke sebuah Kesultanan yang menjadi legenda di Nusantara," kata Anies.
Mantan Mendikbud ini mengapresiasi peran dan kontribusi Kesultanan Ternate yang berusia lebih dari 800 tahun tersebut, menurutnya Kesultanan Ternate telah menjadi bagian yang mempersatukan republik dan juga memberikan sumbangsih besar pada kebudayaan.
"Kesultanan ini memiliki adat, tradisi yang mengakar kuat, jadi kami datang ke sini untuk memberikan rasa hormat, menyampaikan penghormatan dan kami berharap agar Kesultanan Ternate terus menjadi pilar penopang bagi kekuatan kebudayaan Indonesia, kekuatan persatuan Indonesia," kata dia.
Baca Juga: Pengalaman Unik Anies di Kesultanan Ternate: Diperbolehkan Melihat Mahkota Berumur 800 Tahun
Menurutnya, ini adalah sebuah perjalanan kultural sekaligus juga pesan bahwa di tanah itu sudah ada kemakmuran, sudah ada kesejahteraan, sudah ada jangkauan dunia yang amat panjang.
Anies kemudian berharap dengan perubahan yang akan dilaksanakan saat ia terpilih, dapat mengembalikan tempat tersebut menjadi tempat yang memberikan kemajuan. (Antara)
Berita Terkait
-
Pamer Riwayat Sekolah di Luar Negeri, Prabowo Ungkit Skor 11 Anies: Sorry ye, Emang Lu Sape?
-
Kampanye Akbar di Ternate, Anies: Kami Akan Meneruskan Perjuangan 14 Tahun Lalu
-
Pengalaman Unik Anies di Kesultanan Ternate: Diperbolehkan Melihat Mahkota Berumur 800 Tahun
-
Ekspedisi Perubahan Belanja Masalah di Purwokerto dan Semarang
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024