Suara.com -
Sayur dan buah-buahan merupakan makanan yang sangat penting untuk dikonsumsi anak-anak. Namun masalahnya tak semua anak menyukai makanan yang kaya akan vitamin, mineral dan serat tersebut.
Pakar gizi medik dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), Dr. dr. Saptawati Bardosono, M.Sc mengatakan, hal itu terjadi karena banyak faktor, mulai dari bentuk dan cara penyajian yang kurang menarik, atau rasanya yang dianggap anak kurang enak.
“Kalau sudah begini para ibu pasti pusing menghadapinya, tapi ada juga yang menyiasatinya dengan memberikan sayur dan buah instan dalam bentuk serbuk. Namun apakah cara itu sudah tepat dan baik untuk anak?” tanyanya saat ditemui pada acara diskusi bertema “New Perspective on Toddler Nutrition" di Departemen Ilmu Kedokteran Komunitas FKUI, Jakarta, Selasa (25/2/2014).
Dokter yang akrab disapa Tati ini menilai bahwa pemberian sayur dan buah instan dalam bentuk serbuk kepada anak bukanlah cara yang tepat. Anak, lanjut dia, sebaiknya diajarkan untuk mengonsumsi sayur dan buah dalam bentuk yang alami agar mereka mengetahui rasa dan bentuk aslinya. Namun bila cara ini sulit dilakukan, maka orangtua harus menjadi role model yang baik agar anak mau mengikuti.
“Orangtua harus terus-menerus memberikan contoh kepada anak bahwa dirinya juga menyukai sayur dan buah. Ajak anak makan sayur dan buah bersama orangtuanya agar mereka bersemangat,” jelasnya.
Di sela-sela menikmati makan bersama tersebut, lanjut Tati, orangtua bisa sambil memberikan pemahaman (edukasi) dengan cara yang menarik kepada anak mengapa makan buah dan sayur itu penting. “Misalnya, kalau makan bayam nanti tubuhnya kuat seperti tokoh kartun, Popeye, dan masih banyak lagi cara menarik yang bisa dilakukan,” jelasnya merinci.
Kiat lain yang juga bisa dilakukan agar anak tertarik makan sayur dan buah, kata Tati, adalah memberikan anak kebebasan untuk memiliki buah dan sayur yang disukainya. Dengan cara tersebut, anak akan bersemangat makan sayur dan buah. Selamat mencoba!
Berita Terkait
-
9 Tips Makeup Tahan Keringat agar Wajah Tetap Segar Sepanjang Hari
-
7 Tips Membeli Mobil Bekas Secara Aman untuk Pemula agar Terhindar dari Penipuan
-
Biar Gak Cuma 'Numpang Lewat' di ATM: 7 Jurus Jitu Hemat Makan Saat Traveling
-
Bukan Cuma Pelepas Dahaga: 4 Alasan Ajaib Kenapa Minum Air Putih Itu Penting Banget
-
4 Tips Menyimpan Sunscreen agar Tak Cepat Rusak, Biar Tetap Efektif Lindungi Kulit!
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Apakah Sunscreen Bisa Memutihkan Wajah? Cek Fakta dan Rekomendasi yang Layak Dicoba
-
5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
-
5 Sampo Terbaik untuk Menyamarkan Uban di Usia 50-an, Rambut Tampak Muda Kembali
-
Hari Ini Apakah Malam Jumat Kliwon? Intip Weton Kalender Jawa 14 November 2025
-
7 Bedak yang Bagus dan Tahan Lama untuk Anak Sekolah, Harga Mulai Rp35 Ribuan
-
7 Tips Renovasi Rumah dengan Budget Terbatas, Strategi Cerdas untuk Hasil Maksimal
-
Bukan Keburukan, Laporkan Kebaikan Teman Justru Bisa Tingkatkan Empati Remaja
-
7 Parfum Aroma Mawar untuk Wanita Dewasa, Wangi Elegan dan Tahan Lama
-
Kenali Jenis Kulit: Tips Dokter Kulit untuk Mendapatkan Hasil Perawatan Ideal
-
Atap Asbes Bisa Picu Kanker, Ini 5 Alternatif Lain yang Lebih Aman dan Awet