Suara.com - Sama sepeti perempuan, lelaki pun senang dan merasa tersanjung bila diberi kejutan dari pasangannya.
Namun seperti apa kejutan yang sebaiknya diberikan kepadanya? Yuk, intip rahasianya seperti dilansir dari Boldsky.
1. Menghabiskan Hari Bersamanya
Berilah kejutan dengan menemani pasangan Anda seharian. Cari waktu liburnya dan ciptakan suasana romantis di rumah atau di luar rumah bila Anda dan pasangan ingin menikmati liburan di suatu tempat. Manjakan dirinya, genggam terus tangannya atau memeluknya erat-erat. Si dia pasti akan merasa sangat istimewa dan ingin segera bercumbu dengan Anda.
2. Surat Mesra
Meski kini sudah tersedia berbagai macam alat komunikasi canggih mulai dari ponsel, ponsel pintar dan beragam jenis gadget lainnya, tetapi surat konvensional tetap mempunyai kekuatan tersendiri yaitu efek emosi yang muncul saat membaca surat tersebut dan efek tersebut tak bisa digantikan oleh alat komunikasi modern tersebut. Nah, bila Anda memberikan kejutan berupa surat mesra atau ungkapan sayang yang diselipkan di buku atau map kerjanya, si dia pasti akan merasa istimewa dan tersanjung. Kejutan ini tentu saja akan membangkitkan gairahnya.
3. Kejutan Makan Malam
Kejutan makan malam tak hanya laki-laki yang bisa melakukan untuk pasangan. Perempuan juga bisa melakukan hal yang sama. Jadi, tak perlu ragu bila Anda mempunyai ide tersebut, lakukan saja dan lihat hasilnya. Si dia pasti akan menyukainya dan bukan tak mungkin dia akan tak sabar untuk segera melanjutkan keromantisannya di ranjang.
4. Memamerkan Lingerie Baru
Lelaki paling menyukai sesuatu yang seksi. Cobalah Anda memberinya kejutan dengan mengenakan lingerie baru. Si dia pasti akan sangat senang dan membuatnya semakin bergairah.
5. Kejutan Bercinta
Ini merupakan salah satu kejutan terbaik yang disukai lelaki. Jadi, tak perlu diragukan lagi. Bila Anda merencanakan untuk memberikan kejutan ini, langkah awal yang perlu dilakukan adalah menelepon pasangan untuk menanyakan jam berapa akan pulang. Selanjutnya mulailah menciptakan suasana romantis di kamar tidur, siapkan pula hidangan-hidangan yang meningkatkan gairahnya, dan yang terakhir kenakan pakaian seksi yang begitu menggoda. Dijamin si dia akan sangat menyukai kejutan ini dan tak sabar ingin segera bercinta dengan Anda.
Jadi, tunggu apa lagi? Segera rencana kejutan apa yang ingin Anda berikan untuk pasangan tercinta, dan lihat hasilnya.
Berita Terkait
-
Bukan Cuma Soal Sayang, Ini 8 Aturan Pacaran Biar Hubunganmu Gak Toksik
-
Dari Rindu sampai Candu: Fenomena Sleep Call Anak Muda
-
Proyek Whoosh Diacak-acak, Pakar Ungkap Hubungan Prabowo-Jokowi: Sudah Retak tapi Belum Terbelah
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
5 Zodiak yang Gampang Menyerah dalam Cinta, Pilih Mundur daripada Hati Hancur
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Cristina Macina, Pemimpin Perempuan yang Dorong Masa Depan Pangan Berkelanjutan di Indonesia
-
Transformasi Para Muse Natasha Luxe di Panggung Jakarta Fashion Week 2026
-
Koridor Timur Jakarta Kian Berkembang, Kini Jadi Magnet Investasi Brand Ternama
-
Perubahan Besar Dimulai dari Langkah Kecil: Gaya Hidup Berkelanjutan yang Bisa Dimulai Hari Ini
-
Apakah Semua Produk Wardah Wudhu Friendly? Ini 6 Pilihan Produk yang Aman untuk Muslimah
-
5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Buat Cegah Flek Hitam di Usia 30
-
Mau Beli Hijab Baru? Kenali Dulu 5 Jenis Kain yang Paling Populer Ini
-
3 Shio Paling Beruntung Besok 7 November 2025, Cek Nomor Hokinya!
-
5 Moisturizer Non-Comedogenic untuk Acne Prone Skin, Bebas Clog Kulit Tetap Lembap
-
Tema dan Link Downlod Logo Resmi Hari Pahlawan 2025, Lengkap dengan Makna dan Filosofinya